Karim Benzema Terancam Tersingkir dari Skuat Utama Real Madrid

Zinedine Zidane dikabarkan tak puas dengan penampilan pemain asal Prancis, Karim Benzema.

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 28 Des 2017, 14:20 WIB
Diterbitkan 28 Des 2017, 14:20 WIB
Real Madrid, La Liga, Karim Benzema
Striker Real Madrid, Karim Benzema. (AFP/Gabriel Bouys)

Madrid - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane dikabarkan tak puas dengan penampilan pemain asal Prancis, Karim Benzema. Menurut laporan media Spanyol ABC seperti dilansir Football Espana, Kamis (28/12/2017), posisi Karim Benzema di tim reguler Real Madrid mulai terancam. 

Benzema tampil kurang meyakinkan di lini depan Real Madrid musim ini. Dalam 12 pertandingan yang sudah dimainkan, pemain berusia tahun itu hanya mencetak dua gol di La Liga.

Situasi tersebut tak lepas dari sorotan pelatih Zinedine Zidane. Kabarnya, Benzema mendapatkan dua kesempatan untuk membuktikan penampilan terbaiknya dalam pertandingan melawan Celta Vigo dan Villarreal di pentas La Liga.

Jika gagal, Zidane bakal mendepak Benzema dari tim reguler Real Madrid. Pelatih berpaspor Prancis itu kabarnya siap mengandalkan Marco Asensio dan Gareth Bale di posisi tersebut.

Situasi ini semakin menimbulkan spekulasi terkait masa depan Benzema di Santiago Bernabeu. Apalagi Madrid dalam beberapa pekan terakhir sangat giat mencari penyerang anyar semisal Harry Kane (Tottenham Hotspur).

Karim Benzema masih terikat kontrak dengan Real Madrid hingga 2021. Sejak bergabung dari Lyon pada 2009, pemain berusia 30 tahun itu sudah mencetak 186 gol dan 106 assist dalam 385 pertandingan bersama Real Madrid di berbagai ajang.

Sumber: Football Espana

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya