Cuplikan Video City Permak Watford

City menang 3-1 atas Watford.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 03 Jan 2018, 12:50 WIB
Diterbitkan 03 Jan 2018, 12:50 WIB
Manchester City-Raheem Sterling
Aksi Raheem Sterling menyundul bola saat bertanding melawan Watford pada lanjutan Liga Inggris di stadion Etihad, (2/1). Adapun gol tercepat City di Liga Primer dicetak oleh Jesus Navas pada November 2013. (AFP Photo/Oli Scarff)

Liputan6.com, Manchester - Manchester City terus menunjukkan dominasinya di Liga Inggris. Watford menjadi korban terakhir The Citizens, Selasa (2/1/2018).

Dalam laga yang digelar di Etihad Stadium, City menang dengan skor 3-1. Ketiga gol City dicetak oleh Raheem Sterling, bunuh diri Christian Kabalese dan Sergio Aguero.

Sementara tim tamu hanya membalas melalui Andre Gray pada menit ke-82. Kemenangan semakin membuat City kokoh di puncak klasemen.

Mereka kini mengoleksi 62 poin dari 22 laga. Pada laga selanjutnya City akan menantang Liverpool.

Namun ada dua laga terlebih dahulu sebelum bertemu Liverpool. Masing-masing melawan Burnley di Piala FA dan Bristol City di ajang Piala Liga.

 

 

Posisi Watford

Sementara bagi Watford kekalahan membuat mereka tertahan di posisi ke-10 klasemen. Mereka mengoleksi 25 poin dari 22 laga.

Dalam laga selanjutnya, Watford akan menantang Southampton. Namun mereka juga akan menantang Bristol City dulu di ajang Piala FA.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya