Kiper Barcelona Kagumi Fanatisme Fans di Afrika Selatan

Barcelona mengunjungi Afsel pekan ini.

oleh Liputan6.com diperbarui 18 Mei 2018, 10:23 WIB
Diterbitkan 18 Mei 2018, 10:23 WIB
Liga Champions, Selebrasi, Real Madrid
Barcelona juara Liga Spanyol 2017-2018 (Pau Barrena / AFP)

Liputan6.com, Barcelona - Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen sangat senang dengan tur pascamusim ke Afrika Selatan. Terlebih sambutan fans di sana sangat masif.

Ter Stegen datang ke Afrika Setelan untuk menjalani laga uji coba. Barcelona ditantang untuk tampil di ajang Mandela Centenary Trophy melawan Mamelodi Sundowns, Kamis (17/5/2018) kemarin. Barca menang dengan skor 3-1 di laga ini.

Penjaga gawang asal Jerman bermain sejak menit pertama di laga tersebut. Ter Stegen pun mengaku mendapatkan banyak pengalaman baru.

"Ini adalah pengalaman yang sangat menyenangkan bagi kami semua dan saya senang karena bisa kembali bermain. Ini semua tentang pengalaman, tapi saya senang karena kami juga menang," ucap Ter Stegen.

"Saya rasa, itu juga penting bagi para penggemar kami," ucapnya.

Menurut Ter Stegen, lawatan tersebut memang bukan hanya sekadar bermain bagi Barcelona. Tapi, juga untuk menyapa para fans mereka yang ada di Afrika Selatan. Dan, Ter Stegen senang karena fans memberi dukungan yang luar biasa.

"Luar biasa rasanya karena pada akhirnya mereka mendukung kedua tim dengan cara yang sama. Seperti itulah yang harusnya terjadi di laga seperti ini. Ini bukan hanya tentang pertandingan, tapi atmosfer dan melihat orang yang ada di sini senang," kata Ter Stegen.

Sumber: Bola.net

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya