Inter Milan Bikin MU Gigit Jari

MU berniat merekrut bek tangguh Inter Milan.

oleh Thomas diperbarui 28 Okt 2018, 19:50 WIB
Diterbitkan 28 Okt 2018, 19:50 WIB
Mauro Icardi, Inter Milan, Serie A
3. Milan Skriniar - Meski baru direkrut dari Sampdoria namun pemain asal Slovakia ini mampu beradaptasi dengan cepat. Bek berusia 22 tahun itu tampil disiplin dan tak tergantikan di lini pertahanan Inter Milan. (AFP/Miguel Medina)

Liputan6.com, Milan - Jalan Manchester United (MU) untuk mendapatkan bek Milan Skriniar dari Inter Milan semakin berat. Tawaran mewah yang diajukan MU tak membuat Inter tergoda.

Gazzetta dello Sport melaporkan MU sudah mengajukan tawaran awal 65 juta pound. Pinangan MU ini langsung ditolak mentah-mentah oleh Inter. 

La Beneamata tak tertarik dengan proposal yang diajukan oleh MU. Inter diyakini menginginkan 70 juta pound untuk pemain berusia 23 tahun itu.

MU sangat meminati Skriniar untuk mengatasi masalah di lini belakang. Pertahanan MU sangat lemah sehingga mereka terpuruk di papan tengah Liga Inggris.

Manajer Jose Mourinho kabarnya sangat berminat kepada Skriniar. Mourinho ingin Skriniar menjadi pengganti Eric Bailly atau Phil Jones yang akan dilepas.

 

Pemain Kunci

Milan Skriniar, Barcelona, Inter Milan
Bek Inter Milan, Milan Skriniar memberikan respons soal isu yang mengaitkannya dengan Barcelona. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Skriniar dibeli Inter tahun 2017 lalu dari Sampdoria. Dia langsung jadi sosok kunci di tim utama Inter. Skriniar juga rajin membuat gol lewat sundulan.

Inter harus menghadapi persaingan dengan Barcelona yang juga tertarik untuk mendapatkan Skriniar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya