Liverpool Tinggal Tunggu Waktu Tambah Kontrak Alexander-Arnold

Liverpool bakal memperpanjang kontrak Trent Alexander-Arnold selama lima tahun atau hingga 2024.

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 19 Jan 2019, 19:45 WIB
Diterbitkan 19 Jan 2019, 19:45 WIB
Liverpool
Bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold, mengamankan bola dari striker PSG, Edinson Cavani, pada laga Liga Champions di Stadion Anfield, Liverpool, Selasa (18/9/2018). Liverpool menang 3-2 atas PSG. (AFP/Paul Ellis)

Jakarta Trent Alexander-Arnold akan memperpanjang masa baktinya di Liverpool. Alexander-Arnold akan teken kontrak selama lima tahun atau hingga 2024 mendatang.

Proses negosiasi antara pihak klub dengan Alexander-Arnold telah memasuki tahap akhir. Pengumuman perpanjangan kontrak baru Alexander-Arnold diperkirakan berlangsung dalam beberapa hari ke depan.

Tawaran perpanjangan kontrak baru dari manajemen Liverpool menjadi bukti dari pesatnya perkembangan Alexander-Arnold. Pemain berusia 20 tahun itu kini menjelma sebagai bek kanan andalan Jurgen Klopp.

Pemain timnas Inggris itu berhasil menggusur Joe Gomez dan Nathaniel Clyne. Bahkan, Clyne harus menerima kenyataan dipinjamkan Liverpool ke Bournemouth pada bursa transfer musim dingin.

Pada musim ini, Alexander-Arnold sudah bermain dalam 22 laga di semua ajang. Ia menyumbang satu gol dan memberikan tiga assist.

Alexander-Arnold akan mengikuti jejak rekannya di lini belakang, Andrew Robertson, yang sudah lebih dulu teken kontrak baru selama lima tahun bersama Liverpool pada Kamis (17/1/2019). Kapten timnas Skotlandia itu akan bertahan di Anfield hingga Juni 2024.

 

Absen Bela Liverpool

Alexander-Arnold tidak akan bermain saat Liverpool meladeni Crystal Palace pada pekan ke-23 Premier League, di Anfield, Sabtu (19/1/2019). Ia absen karena belum pulih dari cedera lutut.

Cedera itu didapat pemain binaan akademi Liverpool saat mengalahkan Brighton & Hove Albion 1-0, akhir pekan lalu. Kendati demikian, Alexander-Arnold masih bisa tampil selama 90 menit.

Sebelumnya, Alexander-Arnold dikabarkan harus menepi selama satu bulan akibat cedera tersebut. Namun, pemulihan cederanya berjalan dengan baik sehingga ia tidak perlu menepi dalam waktu lama.

Alexander-Arnold diperkirakan sudah bisa kembali membela Liverpool saat menjamu Leicester City pada pekan ke-24 Premier League di Anfield, 30 Januari mendatang.

Sumber: BBC

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya