Rahasia Solskjaer Tingkatkan Performa Pogba di MU

Gol dan assist Pogba terus berdatangan untuk MU.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Feb 2019, 17:10 WIB
Diterbitkan 23 Feb 2019, 17:10 WIB
Paul Pogba - Ole Gunnar Solskjaer
Gelandang Manchester United (MU) Paul Pogba dan Ole Gunnar Solskjaer. (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Manchester - Caretaker Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer terus dipuji sebagai pelatih yang tepat untuk Setan Merah setelah dia mampu meraih 11 kemenangan dari 13 pertandingan di semua kompetisi. Solskjaer disebut mampu meningkatkan performa Paul Pogba dan kawan-kawan.

Salah satu perkembangan yang paling disorot adalah peran Pogba. Sebelumnya, di era Mourinho, Pogba tampak seperti pemain yang tidak sepenuhnya berada di lapangan. Dia terlihat bermain sekenanya, enggan memberikan kemampuan terbaiknya.

Namun, begitu disentuh Solskjaer, performa Pogba meningkat drastis. Gelandang Prancis ini bisa bermain dengan senyuman dan tampak mulai menikmati perannya di lapangan. Gol dan assist terus berdatangan untuk MU.

Solskjaer sudah mengenal Pogba sejak dia masih kanak-kanak, karena itulah dia selalu tahu bahwa Pogba merupakan pemain top. Sebenarnya tidak ada rahasia apa pun yang diperbuat Solskjaer, dia hanya membiarkan Pogba bermain sesuai kemampuannya di MU.

"Dia [Pogba] merupakan pemain top yang selalu saya sukai, bahkan sejak saya melihat dia sebagai anak kecil," kata Solskjaer kepada fourfourtwo.

"Dia adalah jawara Piala Dunia, dia adalah pemimpin di ruang ganti, juga di lapangan. Dia selalu menginginkan bola."

"Gagasan saya adalah membiarkan dia bermain sesuai kemampuan terbaiknya, bukan hanya dia, dan saya pikir dia merupakan gelandang serang," sambung Solskjaer.

 


Dijaga Ketat

Performa Pogba tampak menurun kala MU ditaklukkan PSG beberapa waktu lalu. Solskjaer menyebut hal itu terjadi karena Pogba dijaga dengan ketat. Minggu (24/2) besok saat MU menjamu Liverpool, Solskjaer cemas hal yang sama akan terulang.

"PSG melakukan man-marking pada dia, tim-tim lain mungkin juga akan melakukan hal yang sama."

"Saya tidak tahu apakah Liverpool akan melakukannya. Jika mereka sungguh melakukan itu, kami sudah punya cukup pengalaman karena itulah yang mereka perbuat, menghentikan Paul akan menciptakan ruang untuk pemain lain. Kami harus siap menghadapi itu," tandasnya.

Sumber: bola.net

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya