Adenanta Putra Raih Podium Perdana di ATC Qatar

Tiga pembalap Astra Honda Racing Team finis lima besar pada balapan kedua di ATC Losail, Qatar.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 11 Mar 2019, 20:50 WIB
Diterbitkan 11 Mar 2019, 20:50 WIB
Astra Honda Racing Team
Astra Honda Racing Team mencatat hasil gemilang pada balapan Asia Talent Cup di Qatar.(Ist)

Liputan6.com, Jakarta Astra Honda Racing Team dan Indonesia mencatat hasil gemilang pada balapan Asia Talent Cup (ATC) di Qatar, Minggu (10/3/2019). Mohammad Adenanta Putra finis di posisi ketiga, di depan rekan satu timnya, Herjun Atna Firdaus dan Afridza Munandar. Sementara itu, pendatang baru, Hildhan Kusuma dan Abdul Gofar Mutaqim, finis di posisi 15 besar.

Setelah finis di posisi keempat pada balapan pertama, Sabtu llau, Adenanta Putra berhasil meraih podium untuk kali pertama di Idemitsu ATC, pada musim keduanya bersama Astra Honda Racing Team. Dengan hasil ini, pembalap Indonesia tersebut kini berada di peringkat ketiga klasemen.

Dua pembalap Astra Honda Racing Team lainnya juga bersaing dalam perebutan posisi terakhir di podium Losail International Circuit. Sang pendatang baru, Herjun Atna Firdaus, berhasil mengamankan posisi keempat, sementara Afridza Munandar finis di posisi kelima. Kedua pebalap ini hanya tertinggal sekitar satu per seribu detik dari Putra.

Dua pendatang baru dari Astra Honda Racing Team lainnya juga berhasil meraih poin. Hildhan Kusuma finis di posisi ke-13, satu tempat di depan Abdul Gofar Mutaqim.

Rencananya, putaran kedua Idemitsu ATC akan berlangsung akhir pekan ini di Chang International Circuit, Thailand.

Menegangkan

Astra Honda Racing Team
Astra Honda Racing Team mencatat hasil gemilang pada balapan Asia Talent Cup di Qatar.(Ist)

Mohammad Adenanta Putra mengaku bahagia bisa meraih posisi terbaik. "Alhamdulillah, pada balapan kedua ini saya mampu meraih podium setelah finis di urutan ketiga. Pada awal balapan, saya berusaha terus menempel pimpinan lomba. Namun, saya gagal dan harus bertarung di grup kedua," katanya.

"Balapan yang sangat menarik dan akhirnya saya tutup dengan raihan podium. Hasil ini menjadi modal berharga bagi saya saat menjalani putaran kedua di Thailand, dan mewujudkan target menjuarai Asia Talent Cup," ujar Adenanta.

Lain lagi penuturan Afridza Munandar. Ia mengakui balapan sangat menegangkan. "Pada awal balapan, saya sempat tertinggal, tetapi perlahan-lahan saya bisa kembali ikut rombongan depan.

"Saya besyukur dengan hasil yang saya raih, terlebih pada balapan pertama saya tidak finis karena terjatuh. Poin berharga yang saya dapatkan hari ini menjadi modal untuk menghadapi putaran berikutnya di Thailand. Semoga di sana saya mampu meraih podium kemenangan."

Bersyukur

Astra Honda Racing Team
Astra Honda Racing Team mencatat hasil gemilang pada balapan Asia Talent Cup di Qatar.(Ist)

Ungkapan rasa syukur juga diutarakan Herjun Firdaus. "Saya bersyukur dengan hasil balapan. Sepanjang balapan, persaingan di grup kedua sangat ketat. Beberapa kali saya harus mundur karena kerasnya persaingan. Namun, saya tetap tenang agar tidak membuat kesalahan," kata Herjun.

"Hasil positif ini akan menjadi semangat bagi saya untuk menghadapi putaran berikutnya di Thailand, minggu depan. Semoga saya mampu tampil lebih baik."

Sementara itu, Hildhan Kusuma mengaku merasa kurang puas dengan hasil balapan. "Hasil kurang memuaskan kembali saya dapatkan pada balapan kedua. Selepas start, saya terjebak di rombongan belakang, karena start yang kurang sempurna. Sepanjang balapan, saya tidak bisa memperbaiki posisi karena ketatnya persaingan," ujarnya.

"Hasil yang kurang memuaskan pada akhir pekan ini. Namun, hasil ini akan menjadi pelajaran saat menghadapi putaran di Thailand, minggu depan. Semoga saya mampu memberikan yang terbaik bagi Indonesia," katanya.

Kecewa

Penilain serupa juga diutarakan Abdul Gofar. Ia mengaku sangat kecewa dengan hasil yang diraihnya.

"Mohon maaf saya belum bisa meraih hasil terbaik pada putaran pertama ini. Pada balapan kedua hari ini, saya gagal melakukan start dengan baik dan terjebak di rombongan belakang. Berbagai usaha yang saya lakukan belum bisa membuat saya lepas dari rombongan," kata Gofar.

Hasil yang mengecewakan, tetapi ini akan menjadi motivasi tambahan bagi saya untuk tampil lebih maksimal dan meraih hasil lebih baik pada putaran berikutnya di Thailand."

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya