Jakarta Manchester United segera merampungkan transfer Harry Maguire deri Leicester City. Pemain berusia 26 tahun itu berhasil ditebus Manchester United dengan harga 80 juta pound.
Manchester United menjadikan Harry Maguire sebagai buruan utama pada bursa transfer musim panas panas 2019. Bek timnas Inggris itu disebut dapat memperbaiki lini pertahanan Manchester United.
Advertisement
Baca Juga
Manchester United dan Leicester City harus melewati negosiasi yang alot. The Foxes bersikeras melepas bek terbaiknya itu dengan valuasi mencapai 95 juta pound.
Namun, Manchester United tak mau menuruti Leicester City. Tawaran terakhir Manchester United adalah 80 juta pound berupa uang tunai.
Tawaran tersebut akhirnya diterima oleh Leicester City. Maguire sudah dijadwalkan untuk menjalani tes medis bersama Manchester United pada akhir pekan ini.
Manchester United akan mengikat Maguire dengan kontrak berdurasi lima tahun ditambah opsi perpanjangan selama satu tahun. Ia akan mendapatkan bayaran sebesar 190.000 pound per pekan.
Nilai transfer yang dibayarkan Manchester United akan membuat Harry Maguire menjadi bek paling mahal di dunia.
Pintu Keluar untuk Marcos Rojo dan Eric Bailly
Kehadiran Harry Maguire di skuat Manchester United menjadi pertanda kalau waktu Marcos Rojo dan Eric Bailly di klub tersebut hampir berakhir. Maguire akan menjadi pilihan utama dan berduet dengan Victor Lindelof.
Chris Smalling dan Phil Jones akan menjadi deputi utama bagi dua bek tersebut. Setelah itu, masih ada Axel Tuanzebe yang dijanjikan waktu bermain reguler oleh Ole Gunnar Solskjaer.
Kondisi tersbut membuat Marcos Rojo dan Eric Bailly dipastikan hampir tak memiliki tempat di skuat utama Manchester United.
Sumber: Mirror
Advertisement