Liputan6.com, Turin - Pelatih Juventus, Maurizio Sarri memastikan dua pemainnya bakal absen di laga melawan Lokomotiv Moskva di Liga Champions, Rabu (23/10/2019) dinihari WIB di Allianz Stadium. Kondisi kedua pemain yang disebut Sarri belum fit untuk dimainkan.
"Saya tidak berpikir Aaron Ramsey dapat dimainkan besok. Dia bekerja keras untuk mengatasi kelelahan ototnya. Danilo baik, tetpai saya tidak percaya dia sanggup bermain 90 menit," kata Sarri seperti dilansir situs resmi UEFA.
Juventus masih memuncaki klasemen grup D Liga Champions berkat sekali menang dan sekali imbang di dua laga awal. Di grup ini, pesaing utama Juventus adalah wakil Spanyol, Atletico Madrid.
Advertisement
Torehan poin dari kedua tim sama-sama empat. Sementara itu, Lokomotiv Moskva berada di peringkat ketiga berkat sekali menang dan sekali kalah.
Menghadapi Lokomotiv, Juventus jelas lebih diunggulkan. Namun Sarri enggan timnya terlena dengan status tersebut.
"Kita akan melawan tim kuat. Mereka menjalani musim yang bagus dan lebih baik dari yang diduga orang banyak," ujar pelatih berusia 60 tahun itu.
Belum Efisien
Sarri mengatakan, Juventus memang telah menjadi tim yang bermain menyerang. Namun ada satu hal yang ingin diperbaiki mantan manajer Chelsea tersebut.
"Saat ini, kami membuat banyak kesempatan daripada yang kami buat musim lalu. Tetapi kami belum efisien. Saya kira, kami berada di trek yang benar. Kami hanya perlu memperbaiki efisiensi kami," ujarnya mengakhiri.
Advertisement
Jadwal Liga Champions
Selasa 22 Oktober 2019
23.55 WIB, Atletico Madrid vs Bayer Leverkusen (SCTV)
Rabu 23 Oktober 2019
02.00 WIB, Galatasaray vs Real Madrid (SCTV)
23.55 WIB, Ajax Amsterdam vs Chelsea (SCTV)
Kamis 24 Oktober 2019
02.00 WIB, Slavia Praha vs Barcelona (SCTV)