Liputan6.com, Manchester- Manchester City sangat senang mendengar adanya konflik antara Barcelona dengan Lionel Messi. The Citizens siap memanfaatkan situasi untuk membajak Messi ke Etihad Stadium.
Masa depan Messi di Barcelona mendadak menyisakan tanda tanya besar. Pria Argentina itu sedang kecewa berat dengan direktur olahraga Barcelona, Eric Abidal.
Baca Juga
Messi menggunakan media sosial untuk balas mengkritik Abidal. Penyebabnya dimulai dari komentar Abidal soal pemecatan pelatih Ernesto Valverde.
Advertisement
Memburuknya hubungan Messi dengan Barcelona akan coba dimanfaatkan City. Evening Standard melaporkan City siap mendekaiti Messi jika sang pemain mengindikasikan ingin pergi dari Nou Camp.
Andai Messi benar-benar ingin cabut dari Barcelona, City memang yang paling berpeluang mendapatkannya. City punya anggaran belanja berlimpah.
Saksikan Video Lionel Messi Berikut Ini
Sejumlah Faktor
Selain itu City juga kini dilatih oleh Josep Guardiola. Messi pernah sukses besar saat ditangani Guardiola di Barcelona. Selain itu Messi juga dekat dengan dua petinggi City, Ferran Soriano dan Txiki Begiristain yang merupakan eks pengurus Barcelona.
Kontrak Messi bersama Barcelona akan habis pada Juni 2021. Namun diyakini ada klausul yang bisa membuat pemain 32 tahun itu pergi dengan gratis akhir musim nanti.
Advertisement
PSG
Manchester City kemungkinan akan mendapat gangguan dari Paris Saint Germain. Klub kaya Prancis itu juga sangat ingin merekrut Messi. Bos PSG Nasser Al Khelaifi sejak lama mendambakan Messi di tim miliknya.