Jadi Target Barcelona, Lautaro Martinez Ternyata Pernah Tolak Real Madrid

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, ternyata pernah menolak tawaran bergabung ke Real Madrid.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 04 Apr 2020, 15:00 WIB
Diterbitkan 04 Apr 2020, 15:00 WIB
Inter Milan Vs Atalanta
Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, pernah menolak tawaran Real Madrid. (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Buenos Aires - Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, ternyata pernah menolak tawaran bergabung ke Real Madrid. Hal itu dia lakukan ketika masih membela klub Argentina, Racing Club.

Menurut Presiden Racing Club, Victor Blanco, Real Madrid nyaris merekrut striker Timnas Argentina tersebut. Kala itu, Lautaro Martinez baru berusia 18 tahun dan dianggap sebagai wonderkid.

"Ini dapat digunakan untuk menggambarkan dengan sempurnah seperti apa pemain ini (Lautaro Martinez. Saat dia berada di tim muda dan baru berusia 18 tahun, Lautaro mengatakan tidak kepada Madrid," ungkap Blanco, seperti dilansir Mundo Deportivo.

Bakat luar biasa Lautaro Martinez tercium hingga ke Spanyol dan Los Blancos memutuskan mengirim talent scout mereka. Tapi, pemain kelahiran 22 Agustus 1997 itu memilih sukses bersama Racing Club terlebih dahulu sebelum ke luar negeri.

"Mereka datang mencarinya dari Real Madrid dan menawarkan pinjaman dengan opsi pembelian yang signifikan," tutur Blanco.

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.


Berkembang Pesat

Lautaro Martinez
Lautaro Martinez ketika masih berseragam Racing Club. (AFP/Alejandro Pagni)

"Namun, dia menolak kemungkinan itu karena dia ingin sukses di Racing sebelum pergi ke luar negeri. Dan dia bertahan. Dia sangat jelas tentang tujuannya," terangnya.

Los Blancos kala itu juga bertekad memasukkan Lautaro ke dalam tim muda mereka. Namun, Racing Club mengikuti keinginan sang pemain untuk tidak menjualnya dan membiarkannya berkembang.


Komitmen Kuat

"Jelas bahwa mereka (Real Madrid) memperhatikan kualitasnya. Uang itu tidak sedikit dan Racing dibiarkan dengan persentase yang menarik dari transfer di masa depan. Tapi dia tahu betul apa dia ingin," ujar Blanco.

Sekarang, Lautaro Martinez telah menjadi buruan utama Barcelona, yang merupakan rival abadi Real Madrid. Blaugrana berharap bisa memboyong Lautaro Martinez dari Inter Milan pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya