Liputan6.com, London - Chelsea dijadwalkan meladeni Morecambe pada lanjutan Piala FA, Minggu (10/1/2021) malam WIB. The Blues dalam keadaan haus kemenangan menjelang laga ini.
Ya, Chelsea sudah tak merasakan manisnya kemenangan dalam tiga laga terakhir mereka. Usai digulung Arsenal 1-3, Chelsea bermain imbang 1-1 melawan Aston Villa dan kalah 1-3 melawan Manchester City.
Manajer Chelsea, Frank Lampard menegaskan timnya harus bermain baik melawan Morecambe. Menurutnya, Chelsea harus bisa mengembalikan kepercayaan diri mereka.
Advertisement
"Melihat penampilan kami belakangan ini, kami harus waspada. Kami hanya harus khawatir dengan diri kami sendiri dan harus bermain baik," kata Lampard seperti dilansir situs resmi klub.
Morecambe sendiri merupakan tim divisi empat di Inggris. Ini adalah pertemuan pertama mereka dengan Chelsea.
Pertandingan Piala FA Chelsea vs Moreambe akan disiarkan langsung pukul 20.20 WIB di Vidio. Dapatkan link live streaming di halaman berikutnya.
Saksikan Video Chelsea di Bawah Ini
Link Live Streaming
Untuk menyaksikan laga Chelsea vs Morecambe, silakan klik di sini...
Advertisement
Prediksi Susunan Pemain
Chelsea (4-2-3-1)
Kepa; Emerson, Rudiger, Zouma, Azpilicueta; Kovacic, Gilmour; Hudson-Odoi, Havertz, Ziyech; Abraham.
Pelatih: Frank Lampard
Morecambe (4-2-3-1)
Turner; Hendrie, Davis, Lavelle, Cooney; Songo'o, Wildig; Gomes, Phillips, O'Sullivan; Stockton.
Pelatih: Derek Adams.
Data dan Statistik
Lima pertandingan Chelsea
Wolverhampton 2-1 Chelsea
Chelsea 3-0 West Ham United
Arsenal 3-1 Chelsea
Chelesa 1-1 Aston Villa
Chelsa 1-3 Manchester City
Â
Lima pertandingan terakhir Morecambe
Newport County 2-1 Morecambe
Morecambe 1-0 Harrogate
Morecambe 2-1 Leyton Orient
Colchester United 1-2 Morecambe
Morecambe 3-1 Grimsby Town
Advertisement