Liputan6.com, Bandung Winger Erwin Ramdani sudah berlatih lagi bersama Persib Bandung. Dia pun senang bisa kembali berkumpul bersama rekan satu timnya setelah absen dua pekan atau sejak awal tim kembali berlatih karena mengalami gangguan kesehatan.
Baca Juga
Advertisement
Erwin langsung mengikuti sesi latihan bersama Maung Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Senin (7/6/2021).
"Kemarin, kondisi saya memang kurang memungkinkan untuk ikut program latihan. Tapi sejak Kamis sore sudah mulai bergabung latihan lagi dan Sabtu juga ikut program dari pelatih. Sebelumnya juga melakukan latihan ringan, agar tidak tertinggal jauh dari yang lainnya. Dan hari ini mulai bergabung latihan bersama tim," kata Erwin.
Pemain bernomor punggung 93 di Persib ini mengaku tidak memiliki kendala dalam latihan. Tim pelatih sendiri sempat menawarkan untuk berlatih terpisah, namu Erwin merasa bisa langsung bergabung dengan pemain lainnya.
"Saya ingin coba ikut latihan sama yang lainnya dan bersyukur bisa mengikuti dan bisa mengimbangi. Bahkan, bisa mengikuti teman-teman dalam mengikuti program latihan sampai selesai," ungkapnya.
Erwin mengaku siap mengikuti perintah dari pelatih dalam menjalani program latihan. Menurutnya, tidak ada persiapan khusus selama pramusim ini. Hanya fokus untuk mengikuti pesan pelatih.
"Kesiapan sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Secara individu yaitu meningkatkan kualitas, disiplin dan bekerja keras dalam berlatih. Tentunya mengikuti instruksi pelatih, disiplin di luar lapangan dan istirahat, normal sama seperti biasanya," katanya.
Erwin juga mengaku persiapan di tahun ini berbeda dengan sebelumnya. Karena situasi pandemi Covid-19 membuat tim banyak melakukan penyesuaian termasuk tidak adanya agenda pemusatan latihan.
"Tahun ini memang berbeda karena kita tahu kondisinya seperti itu. Tetapi pelatih lebih tahu bagaimana cara mempersiapkan tim. Sebagai pemain saya hanya bisa mengikuti program dan mengikuti instruksi semaksimal mungkin," tuturnya.