Live Streaming Liga Inggris Manchester City vs Nottingham Forest Sedang Tayang di Vidio, Dapatkan Link-nya di Sini

Manchester City tengah menjamu Nottingham Forest dalam laga pekan keenam Liga Inggris 2023/2024 di Stadion Etihad, Sabtu (23/9/2023) pukul 21.00 WIB. Dapatkan link live streaming Manchester City vs Nottingham Forest melalui artikel berikut ini!

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 23 Sep 2023, 21:00 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2023, 21:00 WIB
Manchester City - Liga Inggris
Manchester City diagendakan menjamu Nottingham Forest dalam pertandingan pekan keenam Liga Inggris 2023/2024 yang dihelat di Stadion Etihad, Sabtu (23/9/2023) pukul 21.00 WIB. (AP Photo/Dave Thompson)

Liputan6.com, Jakarta Manchester City kembali meneruskan kiprahnya di Liga Inggris 2023/2024. Kali ini anak-anak asuh Pep Guardiola diagendakan menjamu Nottingham Forest dalam pertandingan pekan keenam yang dihelat di Stadion Etihad, Sabtu (23/9/2023) mulai pukul 21.00 WIB.

Siaran langsung duel Manchester City vs Nottingham Forest di Premier League dapat disaksikan melalui platform OTT Vidio. Adapun link live streaming-nya bisa Anda dapatkan pada bagian akhir artikel.

Seperti diketahui, anak-anak asuh Pep Guardiola saat ini tengah berada dalam tren positif. Erling Haaland dan kawan-kawan tak tersentuh kekalahan serta selalu berhasil meraup poin penuh dalam 5 laga pertamanya di Liga Inggris.

The Citizens tercatat mampu menang atas Burnley, Newcastle United, Sheffield United, Fulham, dan West Ham. Klub peraih treble winners musim lalu juga sukses mengoleksi 14 gol dan cuma kebobolan 3 kali sepanjang penampilannya di Premier League 2023/2024.

Capaian membuat Manchester City kini berhak merajai puncak klasemen sementara dengan torehan 15 poin. Pasukan Guardiola masih unggul dua angka dari rival terdekatnya Tottenham Hotspur, Liverpool, dan Arsenal yang kompak mengumpulkan 13 poin.

Tak hanya gemilang di liga domestik, performa mentereng juga mampu diperlihatkan The Citizens kala tampil menghadapi Red Star Belgrade dalam laga perdana Liga Champions musim ini, Rabu (20/9/2023) lalu.

Klub besutan Pep Guardiola berhasil membalikkan keadaan berkat brace Julian Alvarez serta aksi Rodri, meski mereka sejatinya sempat tertinggal lebih dulu usai Osman Bukari menjebol gawang Ederson pada menit ke-45.

Laga kontra Nottingham Forest pun bisa menjadi sarana buat City meneruskan tren kemenangannya di awal musim.

Haaland dan kolega cukup dijagokan memenangkan duel di kandang sendiri, mengingat performa Forest sedang tidak konsisten setelah hanya mampu mengoleksi 7 poin dari dua kemenangan, dua kekalahan, dan satu hasil imbang di Liga Inggris 2023/2024.

Head-to-head Manchester City vs Nottingham Forest

Foto: Chelsea Tumbang, Manchester City Dipaksa Bermain Imbang
Pemain Manchester City, Erling Haaland (kanan), tampak kecewa saat menghadapi Nottingham Forest dalam laga pekan ke-24 Premier League di City ground pada Sabtu (18/2/2023). City hanya mampu bermain imbang dengan tim promosi. (AP Photo/Rui Vieira)

5 Pertemuan Terakhir Manchester City vs Nottingham Forest

18/02/2023: Nottingham Forest 1-1 Manchester City (EPL)

01/09/2022: Manchester City 6-0 Nottingham Forest (EPL)

03/01/2009: Manchester City 0-3 Nottingham Forest (FA Cup)

30/03/2002: Manchester City 3-0 Nottingham Forest (Championship)

29/10/2001: Nottingham Forest 1-1 Manchester City (Championship)

 

5 Pertandingan Terakhir Manchester City

20/08/2023: Manchester City 1-0 Newcastle United (EPL)

27/08/2023: Sheffield United 1-2 Manchester City (EPL)

02/09/2023: Manchester City 5-1 Fulham (EPL)

16/09/2023: West Ham 1-3 Manchester City (EPL)

20/09/2023: Man City 3-1 Red Star (UCL)

 

5 Pertandingan Terakhir Nottingham Forest

19/08/2023: Nottingham Forest 2-1 Sheffield United (EPL)

26/08/2023: Manchester United 3-2 Forest (EPL)

31/08/2023: Nottingham Forest 0-1 Burnley (EFL Cup)

02/09/2023: Chelsea 0-1 Nottingham Forest (EPL)

19/09/2023: Nottingham Forest 1-1 Burnley (EPL)

Link Live Streaming Manchester City vs Nottingham Forest

Manchester City Vs Nottingham Forest
Para pemain Man City merayakan gol yang dicetak Erling Haaland ke gawang Nottingham Forest dalam lanjutan Liga Inggris 2022/2023, Kamis (1/9/2022) dini hari WIB di Etihad Stadium. (AP Photo/Dave Thompson)

Siaran langsung pekan keenam Liga Inggris 2023/2024 yang mempertemukan Manchester City vs Nottingham Forest di Stadion Etihad pada Sabtu (23/9/2023) pukul 21.00 WIB dapat disaksikan dengan mengeklik link live streaming Vidio berikut ini.

Peta Persaingan di Premier League 2023/2024

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya