Bek kanan Everton Leighton Baines, berhasil merebut perhatian Manchester United. Karenanya, MU yang kini diarsiteki mantan pelatih Everton, David Moyes, berusaha keras untuk mengejar pemain berusia 28 tahun ini.
MU pernah mencoba menggoda Everton untuk melepas Baines dengan nilai transfer sebesar 12 juta pound atau sebesar Rp 181,9 miliar. Namun, pinangan MU mendapat penolakan dari klub berjuluk The Toffees tersebut.
Seirama dengan manajemen Everton, manajer baru Everton Roberto Martinez, mencoba untuk tidak melepas pemain kelahiran Merseyside ini. Martinez mengatakan apabila sosok Baines telah menjadi ikon dari Everton.
"Saya pikir Leighton lebih dari sekedar pemain, dia adalah ikon," ujar mantan pelatih Wigan Athletic itu.
"Dia mewakili klub ini dalam banyak hal, dan saya sangat mengagumi Leighton. Musim depan adalah musim yang besar, bukan hanya untuknya, tapi juga untuk kami sebagai sebuah klub," kata Martinez menegaskan.
"Ketika Anda berada di posisi kiri pertahanan sebuah klub, dan telah menjalani beberapa musim dengan konsisten, maka itu telah menunjukkan kepada saya apabila dia adalah salah satu bek kiri terbaik di negeri ini. Saya tidak sabar bekerja sama dengannya," kata manajer kelahiran 13 July 1973 itu menandaskan. (SS/*)
Martinez: Baines adalah Ikon Everton
Manajer Everton Roberto Martinez tampaknya enggan melepas Leighton Baines. Baines jadi incaran utama Manchester United.
diperbarui 03 Jul 2013, 20:40 WIBDiterbitkan 03 Jul 2013, 20:40 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Universal Precaution adalah Strategi Perlindungan untuk Tenaga Kesehatan, Berikut Prinsip dan Penerapannya
Bursa Saham Asia Ceria Usai The Fed Pangkas Suku Bunga
6 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Kamu Menstruasi 2 Kali dalam Sebulan
Polusi Karbon dari Jet Pribadi Melonjak dalam 5 Tahun Terakhir: Orang Kaya yang Berulah, Orang Miskin Menanggung Dampaknya
BRI Tingkatkan Sharing Economy ke Masyarakat Lewat AgenBRILink
Tol Solo-Yogyakarta Segmen Kartasura-Klaten Resmi Bertarif Mulai 8 November 2024
Ruben Amorim Tiba, 1 Pemain Terpinggir Manchester United Tolak Didepak pada Januari 2025
Jaga Kesehatan Gigi dengan Vitamin D, Dokter Jelaskan Manfaatnya
Resep Popcorn Karamel Lezat, Nikmati Sensasi Bioskop di Rumah
Wenny Ariani Klaim yang Kali Pertama Minta Rezky Aditya Tes DNA Terkait Dugaan Penelantaran Anak
Cek Fakta: Klarifikasi Gebrakan Menteri Pendidikan Baru Abdul Mu'ti
Panduan Diet Sehat untuk Penderita Diabetes, Bisa Makan Nasi Putih Tanpa Rasa Bersalah!