Liputan6.com, Jakarta - Berkat seorang pria, Shawn Ortolano (40), anak-anak tidak mampu bisa mendapatkan sepeda secara cuma-cuma. Sepeda tersebut berasal dari orang-orang yang mennyumbang dan akhirnya diperbaiki oleh Shawn sebelum diberikan ke anak-anak.
Baca Juga
Advertisement
Shawn sendiri telah memulai kegiatan amal ini melalui organisasi yang dibuatnya, Spokes of Hope, dengan tujuan memberikan hadiah sepeda bekas yang telah diperbaiki kepada anak-anak kurang mampu yang tidak bisa membeli sepeda.
"Aku memiliki sepeda lebih, ada anak yang tidak bisa punya sepeda, aku berikan kepadanya. Dia sangat bahagia saat aku memberikan sepeda dan itu membuatku merasa baik. Aku punya sepeda, tapi apakah kamu tahu, banyak anak-anak yang tidak bisa memiliki sepeda. Sejak saat itulah aku mulai melakukan kegiatan ini," cerita Shawn, dikutip dari Inside Edition.
Shawn menambahkan bahwa dia mendapat sumbangan sepeda tersebut dari temannya, para orangtua dari teman anaknya, serta orang-orang yang menyumbangkan sepeda lewat amal yang dibuatnya di halaman Facebook Spokes of Hope.Â
"(sepeda bekas) ini bisa jadi menemani pertumbuhan seorang anak yang memilikinya, bisa jadi, sepeda ini berasal dari tempat sampah yang akhirnya diambil lagi oleh seseorang. Aku punya banyak teman yang bekerja di Departemen Sanitasi, mereka akan membawakan aku sepeda-sepeda yang dibuat begitu saja oleh pemiliknya," kata Shawn.
Walaupun sepeda yang diterima Shawn banyak yang tidak layak, dirinya mencoba untuk memanfaatkan beberapa komponen yang masih bisa digunakan untuk memperbaiki sepeda lainnya. Dia pun meluangkan banyak waktunya untuk memperbaiki sepeda-sepeda itu, baik mengganti dudukan maupun merangkai ulang sepeda.
Setelah sepeda selesai diperbaiki, Shawn akan memberikan sepeda itu secara cuma-cuma, atau mengizinkan seseorang untuk menukar sebuah sepeda tua dengan sepeda yang sudah diperbaikinya. Sejak kegiatan ini dimulai pada tahun lalu, setidaknya Shawn telah memberikan sekitar 125 sepeda.
"Aku tahu isi hatinya. Dia suka bermurah hati dengan orang-orang dan dia suka membalas kebaikan orang-orang dengan memberi kembali kebaikan itu kepada masyarakat dengan cara apa pun. Ini adalah cara untuknya berterima kasih kepada masyarakat karena dia sangat menginginkan seorang anak memiliki masa kanak-kanak yang layak," cerita istri Shawn, Nicole.
Penulis:
Meidiana Triani
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: