Terungkap, 7 Cara Misterius Ini Dipakai Roh untuk Berkomunikasi

Tujuh hal ini terkadang jarang kita sadari sebagai tanda misterius roh kita berkomunikasi

oleh Nur Aida Tifani diperbarui 08 Feb 2018, 03:14 WIB
Diterbitkan 08 Feb 2018, 03:14 WIB
7 Cara Misterius Bagaimana Roh Kita Berkomunikasi
Cara misterius roh berkomunikasi dengan kita. Source: Likar

Liputan6.com, Jakarta - Dalam tubuh pasti ada roh dan raga kita. Roh punya peran untuk menggerakan emosi dalam kehidupan kita.

Lebih dari itu, dalam kehidupan sehari-hari pun, tak akan ada yang bisa kita sembunyikan dari roh karena mereka merupakan bagian yang melekat dalam diri kita.

Faktanya, ada banyak cara bagaimana rohmu berusaha melakukan komunikasi dan membimbingmu tanpa kamu sadari. Berikut tujuh cara misterius yang kerap dilakukan roh untuk berkomunikasi.

1. Mimpi

Mimpi buruk bisa dipicu setelah minum obat antibiotik tertentu.  (Ilustrasi: Huffington Post)

Mimpi adalah jalan utama untuk masuk ke pikiran terdalam kita. Saat kita tidur, pikiran bebas berjalan juga berkeliaran bahkan bisa saling terhubung satu sama lain dengan roh.

Roh juga bisa berkomunikasi dan menunjukkan hal-hal yang terkait dalam kehidupan kita sehari-hari, melalui sebuah mimpi.

Kadangkala kita suka tak memahami arti mimpi yang telah dialami atau bahkan lupa.

Oleh karena itu, interpretasi mimpi kerap disebut sebagai suatu seni. Karena tak semua orang mampu dan mengerti arti roh dalam mimpi.

2. Insting

Insting
Percaya pada instingmu. Source: http://www.mrmediatraining.com

Insting merpakan cara komunikasi yang sering ditunjukan oleh roh. Sayangnya hal itu jarang kamu sadari sehingga kerap diabaikan. Salah satu hal terdalam dalam pikiran kita yang terkadang bisa kamu percayai ialah insting.

Jika instingmu terhadap sesuatu mulai tumbuh jangan sampai diabaikan. Biasanya insting mulai muncul ketika kita sedang bertemu seseorang atau kerap menghadapi kejadian tertentu. 

Hal itu bisa terjadi karena roh kita bisa terhubung dengan sifat sejati kita. Mereka tak dapat bisa menipu atau berbohong karena insting sangat memahami apa yang  menganggu dalam pikiran kita.

3. Gambaran

Gambaran sekilas terhadap sesuatu bisa jdi tanda dari komunikasi roh.

Selain mimpi, jika kamu melihat kilasan atau gambaran sesuatu, hal itu bisa menjadi tanda komunikasi yang ditunjukan roh. 

Caranya seperti sebuah firasat, pemikiran sekilas adalah cara sederhana yang digunakan roh saat kita merasa gelisah terhadap sesuatu.

4. Melihat angka yang sama

7 Cara Misterius Bagaimana Roh Kita Berkomunikasi
Melihat angka yang selalu sama berulang kali bisa juga jadi tanda rohmu sedang melakukan komunikasi kepadamu. Source: vvork.com

Banyak orang menganggap bahwa sering melihat angka jam yang sama pada ponsel adalah suatu kebetulan. Namun jika berulang kali, maka hal itu bisa jadi tanda rohmu berkomunikasi.

Angka dan huruf tentu bisa menjadi sarana komunikasi para roh. Jika terdapat huruf atau angka yang teringat kuat dalam ingatan kita, bisa jadi hal itu menunjukkan makna sesuatu yang ingin dikatakan oleh roh.

5. Hewan

Ilustrasi cerpen

Mungkin hal ini masih menjadi misteri, biasanya saat mendengar suara burung atau suara hewan lainnya. Hal ini bisa memicu insting kita akan sesuatu.

Segelintir orang menganggap bahwa suara gagak bisa menimbulkan perasaan aneh dalam dirimu. Bisa jadi hal itu pertanda gejala atau kejadian tertentu yang dapat dialami oleh hidupmu. 

6. Kecemasan

Gangguan Kecemasan Umum
Gangguan Kecemasan Umum

Rasa cemas tak selalu berkaitan dengan unsur psikologis dan stres. Rasa cemas yang muncul secara tiba-tiba bisa menjadi suatu sinyal dari roh untuk mendapatkan perasaan negatif. Untuk itu kamu sadar dnegan cepat dan merasa was-was dengan lingkungan di sekitarmu. 

7. Perasaan aneh

Empat Pedang.  (Sumber foto: unsplash.com)

Kita sering kali merasakan hal tidak nyaman yang membuat rasa aneh akan sesuatu. Jika perasaan itu kerap kamu rasakan, hal itu bisa menjadi tanda rohmu sedang melakukan komunikasi denganmu.

Kita mungkin tak langsung mengetahuinya, tapi perasaan apapun yang kita rasakan pasti diciptakan dari jiwa dan roh kita.

Adakalanya, kamu butuh untuk mengikuti apa kata hatimu  yang bisa jadi sebagai bentuk komunikasi dari roh. Hal tersebut bisa menyelamatkanmu dalam situasi apapun dan membuatmu menentukan arah yang benar dalam hidup.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya