Lakukan 5 Hal Ini Agar Tetap Bahagia Menjalani Hidup di Tengah Pandemi Covid-19

Berikut adalah beberapa tips untuk tetap bahagia dalam menjalani hidup di tengah pandemi Covid-19.

oleh Camelia diperbarui 23 Des 2020, 10:01 WIB
Diterbitkan 23 Des 2020, 10:01 WIB
Gambar Ilustrasi Wanita Bahagia
Sumber: Unsplash

Liputan6.com, Jakarta Pandemi Covid-19 membuat kehidupan banyak orang berubah secara drastis. Kini kita hanya bisa menghabiskan banyak waktu di rumah tanpa sering bertemu dengan orang lain. Hal ini tentu menjadi hal yang berbeda dengan sebelum adanya pandemi

Dengan adanya pandemi yang sedang berlangsung ini membuat kurangnya interaksi sosial. Hal ini seolah membuat kita semakin sulit untuk merasa bahagia.

Namun bukan berarti kita harus terus termenung di rumah dan memikirkan hal buruk akan apa yang terjadi selanjutnya. Dikutip dari Pinkvilla, berikut adalah beberapa tips untuk tetap bahagia dalam menjalani hidup di tengah pandemi Covid-19.

Saling Terhubung dengan Orang Lain

Ilustrasi video call
Ilustrasi video call (sumber: Pixabay)

Meski tak bisa berinteraksi langsung cobalah untuk tetap terhubung dengan orang-orang dan membangun hubungan dengan mereka. Kalian tetap bisa berkomunikasi dengan kerabat dan sahabat meski secara daring. Hal ini bisa membantu kalian merasa lebih baik di tengah sulitnya kondisi yang dialami.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Habiskan Waktu di Alam Terbuka

jogging
Ilustrasi jogging (Sumber: Pixabay)

Tidak ada yang lebih menenangkan dan tenteram selain alam. Cobalah untuk rehat sejenak dari kesibukan Anda dan keluarlah untuk menikmati sinar matahari di tengah alam terbuka.

Lepaskan Stres dan Hal-Hal Negatif

Ilustrasi orang bahagia
Ilustrasi orang bahagia. Sumber foto: unsplash.com/Jeremy Cai.

Ini memang tidak mudah, namun cobalah untuk menyingkirkan hal-hal negatif dan aspek-aspek yang memunculkan perasaan itu dalam diri Anda. Berfokuslah pada hal-hal positif yang membuat Anda bahagia dan membuat hidup Anda terasa lebih berharga.

Cintai Diri

Ilustrasi orang bahagia
Ilustrasi orang bahagia. Sumber foto: unsplash.com/Tyler Nix.

Fokuslah pada sendiri baik dengan mengutamakan kebutuhan Anda atau menghabiskan waktu dengan melakukan sesuatu yang Anda sukai. Berikan waktu untuk diri sendiri dan kerjakan aspek apa pun pada diri yang menurut Anda perlu perhatian dan peningkatan.

Meditasi

ilustrasi meditasi/unsplash
ilustrasi meditasi/unsplash

Meditasi memungkinkan Anda untuk menenangkan saraf dan pikiran. Ini mengajarkan Anda untuk fokus pada hal-hal kecil dan mengambil langkah mundur dan bersantai.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya