Seksi dan Fashionable dengan Sepatu Bersol Merah

Sepatu bersol merah dapat menciptakan kesan seksi dan fashionable bagi pemakainya.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 12 Apr 2016, 08:30 WIB
Diterbitkan 12 Apr 2016, 08:30 WIB
Sepatu Bersol Merah
Sepatu bersol merah dapat menciptakan citra seksi dan fashionable pemakainya.

Liputan6.com, Jakarta Sepatu bersol merah dapat menciptakan citra seksi dan fashionable pemakainya. Itulah mengapa sepatu ini diminati oleh para selebritas dunia. Sebut saja fashion influencer seperti Victoria Beckham dan Kim Kardashian yang tampak seksi dan elegan dengan sepatu bersol merah.

Sepatu bersol merah ini ternyata diciptakan oleh desainer Christian Louboutin. Sepatu ini pun langsung menjadi salah satu fashion item paling dicari oleh para pencinta fashion.

Victoria BeckhamDizzy heights: Kim Kardashian is a fan of the sky-scraper platform shoes

Di dunia fashion, sepatu bersol merah pun telah menjadi salah satu ciri khas dari merek Louboutin. Meski sempat berkonflik dengan Yves Saint Laurent karena diklaim meniru sepatu merah andalannya, tetapi sepatu bersol merah dari Louboutin tetap menjadi sepatu ikonik.

Louboutin shoes.

Lihat saja salah satu sepatu rangcangan Christian Louboutin yang satu ini. Sepatu bermodel stiletto berwarna hitam dengan sol berwarna merah begitu mencuri perhatian ini memiliki Hak yang terbuat dari kombinasi kulit dan besi. Seru!

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya