Liputan6.com, Bangkok - 175 Orang yang terkena virus Middle East Respiratory Syndrome (MERS) di Thailand kondisinya kini terus membaik. Demikian pernyataan yang disampaikan Kementerian Kesehatan Thailand.
"Kami sudah memerintahkan agar 175 orang itu untuk menjauh dari ruang publik. Tenaga medis juga terus memantau kondisi mereka," ujar pernyataan itu seperti dikutip Reuters, Sabtu (20/6/2015).
Pada Jumat kemarin, Menteri Kesehatan Thailand Rajata Rajatanavin kepada wartawan mengatakan kemungkinan wabah MERS di Thailand sama seperti yang ada di Korea Selatan dan pihaknya sudah mengisolasi pasien dengan cepat.
Virus ini pertama kali terdeteksi di Thailand pada seorang pria berusia 75 tahun yang berasal dari Oman dan sedang melakukan perjalanan ke Bangkok untuk pengobatan jantung. Pada hari Kamis, pria itu dipindahkan dari Rumah Sakit Internasional Bumrungrad ke fasilitas penyakit menular.
3 Kerabat pria itu juga sudah berada di ruang isolasi dan telah diuji. Menurut Sekretaris Kementerian Kesehatan Surachet Satiniramai, hasil uji tersebut menunjukkan mereka negatif mengidap MERS.
"Sementara kondisi pasien MERS sudah lebih baik secara keseluruhan. Hasil rontgen dada juga menunjukkan perbaikan dan dia bisa memakan makanan lunak," jelas dia.
MERS pertama kali diidentifikasi di Arab Saudi pada tahun 2012 dan sebagian besar kasusnya memang ada di Timur Tengah. Para ilmuwan tidak yakin tentang asal-usul virus itu, namun beberapa penelitian telah menghubungkannya ke hewan unta.
Sementara di Korea Selatan, kementerian kesehatan mengatakan tidak ada kasus baru penyakit MERS yang dilaporkan. Otoritas kesehatan mengatakan, penyakit yang pertama kali dilaporkan pada 20 Mei itu tampaknya kini sudah tak lagi mewabah. (Ado/Sss)
Kondisi 175 Pasien MERS di Thailand Membaik
Virus ini pertama kali terdeteksi di Thailand pada seorang pria dari Oman yang melakukan perjalanan ke Bangkok untuk pengobatan jantung.
Diperbarui 20 Jun 2015, 22:24 WIBDiterbitkan 20 Jun 2015, 22:24 WIB
Seorang wanita Thailand berjalan memakai masker melewati pengumuman wabah MERS di Nonthaburi, Thailand, (19/6/2015). Pemerintah Thailand mengumumkan bahwa seorang pria 75 tahun asal Oman positif terjangkit virus MERS. (AFP PHOTO/Pornchai KITTIWONGSAKUL)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
China Luncurkan Jaringan Broadband 10G Pertama, Kecepatan Download Tembus 9.834 Mbps
Pengamat: Pelamar PPSU Membludak Karena Kurangnya Lapangan Kerja
Ini Tips Jadi Pengusaha Tangguh dan Sukses dari Wabup Gunungkidul
Abramovich Buka-bukaan: Kisah di Balik Penjualan Chelsea dan Mimpi yang Hampir Terwujud di Arsenal
Discover Your Destiny with a Free Zodiac Chart
5 Tren Warna Pastel 2025, Terkesan Mewah dan Elegan yang Menawan
LavAni Juara Putaran Pertama Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Bareskrim Tangguhkan Penahanan Kades Kohod Arsin Cs, Ini Alasannya
Fenomena Langit Wajah Tersenyum Bakal Hiasi Pagi 25 April 2025, Ini Peristiwa Langka!
Terbang ke China, Tim Indonesia Siap Berjuang di Piala Sudirman 2025
Warna Biru yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Makin Percaya Diri
Harga CRF 150L Per April 2025, Baru Maupun Bekas