Ribuan Lebah Membuat Sarang dalam Dinding Rumah

Kalau puluhan ribu serangga malah membangun rumahnya di dalam rumah manusia, bisa saja membawa risiko yang tidak diinginkan.

oleh Alexander Lumbantobing diperbarui 01 Sep 2015, 22:00 WIB
Diterbitkan 01 Sep 2015, 22:00 WIB
Astaga, Ada Puluhan Ribu Lebah Tinggal Dalam Dinding
Sedang dikerjakan.

Liputan6.com, Los Angeles, California Serangga kerap kali menerobos ke dalam rumah hunian manusia. Tapi lain ceritanya jika puluhan ribu serangga membangun rumahnya di antara tembok rumah. Hal ini dapat membawa risiko yang membahayakan.

Begitulah yang dialami Larry Chen di Los Angeles. Dalam sebuah video YouTube, memperlihatkan upaya pemindahan sarang lebah dengan bantuan Mike, seorang ahli lebah dengan julukan “The Bee Guy”. 

Berdasarkan pengamatan sang ahli, koloni lebah itu diduga sudah berada di dalam dinding rumah Larry Chen selama 6 hingga 8 bulan terakhir.

Mike menggunakan semburan asap untuk memaksa lebah-lebah itu keluar dari sarangnya dan kemudian menyedot mereka dengan penghisap debu. Ia kemudian memindahkan bagian-bagian sarang lebah itu.

Sarang dan 95% lebah yang masih hidup akan dibawa ke rumah baru mereka di peternakan lebah.

Dalam keterangan videonya, Larry Chen mengatakan bahwa keseluruhan proses pemindahan sarang ini memerlukan waktu sekitar 5 jam hingga selesai. Video yang ditayangkannya merupakan versi singkat.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya