Liputan6.com, Suriah - Militer Amerika Serikat mengirim lebih 45 ton amunisi kepada pemberontak yang berperang melawan kelompok yang menamakan diri Negara Islam atau ISIS di Suriah timur laut.
Pesawat transpor C-17 yang didampingi pesawat tempur, menjatuhkan pasokan semalam di provinsi Hassakeh, kata juru bicara Pentagon. Pasokan tersebut dilaporkan terdiri dari senapan kecil, amunisi dan granat.
Seperti dilansir BBC, Selasa (13/10/2015), operasi ini dilakukan setelah AS membatalkan rencana US$500 juta untuk melatih ribuan pemberontak 'moderat' guna menghadapi ISIS.
Dana tersebut digunakan untuk menyediakan amunisi yang sangat diperlukan, dan sejumlah senjata untuk komandan kelompok pemberontak yang sudah beroperasi di darat.
Pentagon mengatakan lebih 100 paket yang dijatuhkan di Hassakeh telah didapat dengan aman.
Barang-barang ini diperuntukkan bagi Kelompok Arab Suriah yang pemimpinnya sudah dipilih dan dipercaya oleh koalisi pimpinan Amerika.
Juru bicara salah satu kelompok, Front Revolusioner Raqqa mengatakan, mereka diberitahu pasokan tersebut untuk membantu mereka meluncurkan serangan bersama terhadap kota Raqqa, yang merupakan daerah kekuasaan ISIS, dengan milisi Unit Perlindungan Kurdi Populer (YPG). (Rmn/Dan)
AS Sumbang 45 Ton Amunisi ke Musuh ISIS Suriah
Pesawat transpor C-17 yang didampingi pesawat tempur, menjatuhkan pasokan semalam di provinsi Hassakeh.
diperbarui 13 Okt 2015, 01:12 WIBDiterbitkan 13 Okt 2015, 01:12 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 5 November 2024
Bila Terpilih Jadi Gubernur Jakarta, Pramono Tegaskan KJP Tetap Akan Berjalan
Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Pentingnya Menjaga Keanekragaman Hayati
Pembobol Minimarket Tak Berkutik Saat Diringkus Sedang Mandi di Rumahnya
Buya Yahya Kisahkan Orang Jarang Ibadah tapi Matinya Husnul Khatimah, Ini Peringatannya
Angkringan di Solo Ini Jadi Tempat Favorit Prabowo Menjamu Jokowi hingga Gibran
NASA Pecahkan Rekor Baru Komunikasi Laser Melintasi Alam Semesta
Meraih Ridha Allah SWT Bahkan Jadi Wali Itu Gampang, Bisa dari Hal Sederhana Harian Ini Kata Gus Baha
7 Pembelian Terburuk Sepanjang Masa Manchester United, Termasuk Rekor Transfer Termahal
Ide Aktivitas Seru Saat Berkunjung ke Pantai Losari Makassar
Geger Pegawai Komdigi Jadi Beking Ribuan Situs Judi Online, Pengawasan Internal Lemah?
Tips Menjaga Kerenyahan Jamur Tiram Krispi Tanpa Lembek, Cocok untuk Jualan