Liputan6.com, Haifa - Sekitar 80 ribu warga telah diminta untuk evakuasi setelah kebakaran semak hebat melanda kota terbesar ketiga di Israel, Haifa.
Kebakaran terjadi setelah kekeringan selama dua bulan dan diikuti dengan angin kencang di utara kota itu. Api yang menyambar dengan liar itu mengancam rumah-rumah di dekat Yerusalem dan Tepi Barat.
Dikutip dari BBC, Jumat (25/11/2016), polisi Israel mengatakan ada kemungkinan kebakaran dipicu oleh kesengajaan. Sementara PM Israel, Benjamin Netanyahu mengatakan, jika benar ada serangan semacam itu, berarti ada teror melanda di wilayah tersebut.
"Tiap kebakaran yang ternyata dipicu oleh kesengajaan kami kategorikan sebagai aksi teror dan akan diberi ganjaran yang sesuai," kata PM Netanyahu.
"Jika ada yang ingin membakar sebagian negeri Israel akan dihukum berat," ia menambahkan.
Sementara itu, Kepala Polisi Roni Alsheich mengatakan jika kebakaran dimulai secara sengaja, "itu berarti bermotif politik."
Menteri Pendidikan Israel, yang juga pemimpin kelompok garis keras Jewish Home menuduh bahwa ada sekelompok Arab atau Palestina yang terlibat dalam kebakaran hebat itu.
"Hanya mereka yang tidak memiliki negara yang mampu melakukan pembakaran itu," tulis Naftali Bennett di Twitter-nya.
Komentarnya itu membuat marah kelompok Fatah yang dipimpin oleh Mahmoud Abbas. Mereka mengatakan pihak Israel sengaja mengeksploitasi kebakaran untuk menuduh Palestina.
"Apa yang terbakar adalah pohon-pohon kami dan tanah bersejarah kami, Palestina," kata kelompok itu dalam pernyataannya.
Di media sosial, tagar dalam bahasa Arab yang berarti #Israel_on_fire menjadi trending.
Kebakaran Hebat Landa Israel, 80 Ribu Orang Dievakuasi
Polisi Israel menuding kebakaran berawal dari kesengajaan, yang diperparah dengan kekeringan dan angin kencang.
Diperbarui 25 Nov 2016, 07:59 WIBDiterbitkan 25 Nov 2016, 07:59 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Wapres Gibran Bagikan Skincare Gratis: Biar Enggak Jerawatan, Beraktivitas Lebih Enak
Apresiasi Talenta Pegawai, JHL Group Berikan Penghargaan
Real Madrid Tanpa Bellingham di Liga Champions, Siapa Pengganti di Lini Tengah?
Mimpi Anak Kecil Meninggal: Tafsir dan Makna di Balik Pengalaman Tidur yang Mengganggu
Transformasi Krakatau Steel: Bangun Kepercayaan dan Perkuat Industri Strategis Nasional
Tujuan atau Manfaat Lalu Lintas: Panduan Lengkap untuk Keselamatan dan Ketertiban di Jalan Raya
Wudhu Gunakan Air dalam Botol Spray yang Disemprotkan, Apakah Sah?
VIDEO: Jelang Ramadan, Harga Telur dan Daging Ayam Merangkak Naik
VIDEO: Massa Demo Indonesia Gelap Bacakan Puisi Sebelum Bubarkan Diri
Mimpi Membuat Rumah: Makna, Tafsir, dan Cara Mewujudkannya
MK Akan Bacakan 40 Putusan Sengketa Pilkada Senin 24 Februari 2025
VIDEO: Amnesty International Indonesia Desak Kapolri Usut Dugaan Intimidasi Band Sukatani