Tim Kampanye Joe Biden Jual 35 Ribu Lebih Pemukul Lalat

Dalam beberapa jam saja, juru bicara kampanye Joe Biden mengatakan, hampir 35.000 pemukul lalat telah terjual habis. Semua terjadi setelah momen serangga hinggap di kepala Mike Pence jadi sorotan.

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 09 Okt 2020, 18:15 WIB
Diterbitkan 09 Okt 2020, 18:15 WIB
FOTO: Debat Perdana Calon Presiden Amerika Serikat
Calon presiden dari Partai Demokrat, mantan Wakil Presiden Joe Biden berbicara selama debat presiden pertama dengan Presiden Donald Trump di Case Western University and Cleveland Clinic, Cleveland, Ohio, Selasa (29/9/2020). (AP Photo/Patrick Semansky)

Liputan6.com, Jakarta - Tim kampanye Joe Biden tidak mau kehilangan momentum dan memanfaatkan hal yang ada. Terutama seputar kejadian debat presiden dan wakil presiden AS yang berlangsung beberapa waktu lalu.

Dikutip dari laman CNN, Jumat (9/10/2020), tim kampanye Biden men-twit foto Joe Biden dengan pemukul lalat dan tulisan yang berbunyi, "Beli US$ 5 untuk membantu kampanye ini."

Seandainya Anda melewatkannya: Seekor lalat mendarat dengan sangat jelas di atas kepala Wakil Presiden Mike Pence yang kaku saat dia berdebat dengan Senator Kamala Harris. Lalat itu tetap ada, dan warganet terus membicarakannya.

Dua jam kemudian, situs kampanye Biden menjajakan pemukul "Truth Over Flies" seharga US$ 10.

Dan dalam beberapa jam saja, juru bicara kampanye mengatakan, hampir 35.000 pemukul lalat telah terjual habis.

"Kami melihat internet dan pendukung kami berbagi momen viral secara online, jadi tim digital kami berkumpul bersama dengan cepat," kata Zach McNamara, direktur merchandise untuk kampanye Biden.

Tujuannya adalah untuk menunjukkan bahwa "Joe Biden dan Kamala Harris akan selalu memilih kebenaran daripada kebohongan, sains daripada fiksi, dan persatuan atas perpecahan," tambahnya.

Etsy sellers -- situs belanja online -- juga mengikuti tren, dengan menjual berbagai kaos bertuliskan "fly will vote" dan "truth over flies" di samping logo Biden-Harris.

Salah satu penjual Etsy, Artemisa Clark, menjual masker wajah yang menampilkan foto Mike Pence dengan lalat di kepalanya. Dia bilang dia sudah menjual 1.666 masker. Selain itu ia juga ada penjualan kaus dengan gambar itu.

Simak video berikut ini:


Lalat di Kepala Mike Pence

Lalat di kepala Calon Wakil Presiden AS Mike Pence saat debat 7 Oktober 2020. (AFP)
Lalat di kepala Calon Wakil Presiden AS Mike Pence saat debat 7 Oktober 2020. (AFP)

Debat wakil presiden pada Pemilu 2020 akan selamanya dikenang akibat kemunculan lalat, saat warga Amerika menyaksikan serangga itu mendarat di atas kepala Wakil Presiden Mike Pence dan hinggap selama sekitar dua menit.

Pence tampaknya tidak menyadari fakta serangga itu sedang bersantai di kepalanya, sementara pemirsa justru sebaliknya. Sepenuhnya terganggu momen konyol yang sejak saat itu melahirkan meme, lelucon yang tak ada habisnya.

Seperti dikutip dari CNN, selama sekitar 122 detik pada Rabu 7 Oktober malam, debat wakil presiden bak dibajak oleh lalat. Mencuri perhatian.

Kala itu Mike Pence sedang melakukan debat dengan Kamala Harris, calon wakil presiden AS dari kubu Demokrat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya