WHO Mengeluarkan <i>Travel Advisory</i>

Akibat penyebaran wabah penyakit misterius, WHO mengeluarkan <i>travel advisory</i>. Tiga orang tewas karena terjangkit penyakit ini.

oleh Liputan6 diperbarui 16 Mar 2003, 19:53 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2003, 19:53 WIB
160303cWHO.jpg
Liputan6.com, Toronto: Akibat penyebaran wabah penyakit sejenis >pnumonia (radang paru-paru) berbahaya, World Health Organization (WHO) mengeluarkan travel advisory atau saran perjalanan, baru-baru ini. Pasalnya, penyakit yang menyebabkan gangguan pada saluran pernapasan ini telah merenggut tiga nyawa manusia.

Gejala penyakit ini mirip dengan flu. Orang yang terjangkit penyakit ini bakal mengalami demam tinggi, sakit kepala, sesak napas, otot nyeri, dan diare. Wabah penyakit ini telah menjangkiti sekitar 40 staf rumah sakit di Hong Kong dan Vietnam serta menewaskan satu orang. Bahkan, dua warga negara Kanada yang baru pulang dari Hong Kong dilaporkan tewas akibat penyakit misterius itu.

Sejauh ini, WHO yang berbasis di Jenewa, Swiss, baru mendapat laporan sekitar 150 kasus penyakit yang disebut Acute Respiratory Syndrome ini. Sembilan di antaranya ada di Kanada.

Penyebaran penyakit ini membuat takut. Sekitar 155 penumpang pesawat tujuan Singapura-New York yang tengah transit di Frankfurt, Jerman, harus dikarantina. Sebab, seorang di antara penumpang itu diduga terjangkit penyakit tersebut. Para penumpang akhirnya menjalani pemeriksaan di rumah sakit setempat [baca: Penderita Radang Paru-Paru di Jerman Dikarantina].(LIA/Uri)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya