Begini Rasanya Ibu Hamil yang Bekerja

Ada beberapa hal yang perlu diketahui para ibu hamil yang masih bekerja, salah satunya manfaatkan waktu untuk beristirahat

oleh Kusmiyati diperbarui 04 Mar 2014, 06:00 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2014, 06:00 WIB
Begini Rasanya Ibu Hamil yang Bekerja
Ada beberapa hal yang perlu diketahui para ibu hamil yang masih bekerja, salah satunya manfaatkan waktu untuk beristirahat

Liputan6.com, Jakarta Meski perut membuncit, banyak wanita yang tak segan untuk terus bekerja. Banyaknya aktivitas membuat para ibu hamil ini mesti butuh banyak istirahat dan memenuhi asupan nutrisi.

Dikutip Health, Selasa (4/3/2014) ada beberapa hal yang perlu diketahui para ibu hamil yang masih bekerja.

1. Tubuh Melamban

Seorang atlet maraton Amber Millerdari Chicago Marathon mengatakan ketika hamil kecepatan tubuh beraktivitas menjadi melambat. "Hal itu yang saya rasakan. Saat berjalan, tubuh sepertinya berat dan tiap kali bergerak mesti menarik napas. Namun menurut dokter, latihan rutin dan tubuh yang senantiasa bergerak sesuai kapasitas bukanlah masalah," kata Amber.

Amber menyebutkan bahwa dokter tetap mengizinkan dirinya untuk melakukan lari marathon setengah arena saat usia kandungan 39 minggu, tetapi tetap butuh pendamping seperti dokter.

2. Lebih Lelah

Di trimester awal tidak sedikit yang merasa frustasi karena terlalu cepat lelah. Tetapi semua bisa diatasi dengan latihan rutin dan berpikir positif. "Tetap menjadi orang yang aktif dapat meringankan beban saat hamil. Untuk itu perlu dilakukan latihan," kata Amber.

3. Lebih Banyak Istirahat

Mungkin saat di kantor atau saat melakukan aktivitas para ibu hamil porsi istirahat juga perlu diperhatikan. Selain mengikuti kelas kebugaran dalam satu jam dalam dua kali pertemuan.

"Saat di kantor, ibu hamil bisa ambil waktu istirahat misalnya lebih lama di toilet atau tempat yang membuat nyaman. Sayangilah tubuh Anda dan buah hati," kata Amber.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya