Liputan6.com, Jakarta Mata bengkak di pagi hari adalah kondisi umum yang melanda semua orang. Meskipun ini tidak berbahaya, namun banyak orang yang tidak percaya diri ketika melihat tampilan mata bengkak ini. Adakah cara praktis untuk mengatasinya?
Mengutip laman Live Strong, ditulis Kamis (13/10/2016) tiga langkah berikut ini dapat Anda lakukan dengan cepat untuk mengatasi mata bengkak saat bangun tidur.
Baca Juga
Langkah 1
Advertisement
Rendam kain basah pada mata selama kurang lebih 15 sampai 20 menit. Kemudian kompres mata dengan air dingin. Mayo Clinic menyarankan untuk mengompres mata dalam posisi duduk dengan tegak.
Langkah 2
Jika mata bengkak Anda disebabkan oleh alergi, konsumsi obat alergi yang mengandung antihistamin.
Langkah 3
Jagalah kepala pada posisi tegak untuk membantu cairan bawah mata mengalir dan mengurangi mata bengkak.