Olahraga Tepat untuk Ratakan Perut Buncit

Latihan aerobik secara signifikan mengurangi perut buncit.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 20 Agu 2017, 16:00 WIB
Diterbitkan 20 Agu 2017, 16:00 WIB
Nggak Pede Perut Buncit? Kelabuhi dengan Baju Ini
Ilustrasi perut buncit. (via: duniafitnes.com)

Liputan6.com, Jakarta Pemilik perut buncit kerap bertanya-tanya, olahraga apa yang paling efektif untuk meratakan bagian tengah tubuhnya itu. Studi terbaru mengungkapkan, olahraga aerobik--seperti lari, renang, joging--efektif membakar lemak di perut.

Peneliti dari Duke University Medical Center, Amerika Serikat dalam studi ini membandingkan efektivitas olahraga aerobik dengan latihan beban dalam membakar lemak perut. Hasilnya latihan aerobik secara signifikan mengurangi lemak perut dan lemak hati.

Terbukti lewat studi yang dipublikasikan dalam American Journal of Physiology ini orang berlebihan berat yang melakukan olahraga aerobik, membakar 67 persen lemak lebih banyak dibanding latihan beban mengutip Science Daily, Minggu (20/8/2017).

"Latihan beban merupakan olahraga yang baik dalam meningkatkan kekuatan dan massa tubuh tanpa lemak. Namun, bagi yang kelebihan berat badan, aerobik adalah pilihan yang lebih baik karena membakar kalori lebih banyak," kata salah satu peneliti yang juga dokter spesialis kedokteran olahraga, Cris Slentz.

Partisipan yang terlibat dalam studi ini sebanyak 196 orang berat badan berlebih usia 60-70 tahun. Mereka dibagi dalam tiga kelompok yakni aerobik, latihan beban, dan gabungan keduanya selama delapan bulan.

Kelompok yang latihan aerobik dengan lari 19 km per minggu. Kelompok dua latihan beban tiga set dengan 8-12 repetisi tiga kali seminggu. Kelompok ketiga menggabungkan lari dan latihan beban.

Hasilnya, kelompok ketiga memiliki hasil yang hampir sama dengan yang rutin melakukan latihan aerobik. Nah, Anda sendiri ingin olahraga aerobik apa untuk meratakan perut buncit?

Saksikan juga video menarik berikut:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya