Selain Cegah Kanker, Brokoli Punya 4 Manfaat Lain

Brokoli adalah salah satu sayuran cruciferous yang dikenal mengandung sifat melawan kanker dan juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubu

oleh Tera Tri Yusepi diperbarui 28 Des 2017, 08:30 WIB
Diterbitkan 28 Des 2017, 08:30 WIB
Ajak Si Kecil Makan Sayur Dengan Broccoli Cheese Crepes
Resep Broccoli Cheese Crepes berikut sangat membantu para ibu untuk menyajikan hidangan berbahan brokoli dengan praktis dan mudah. (Foto: iStockphoto)

 

Liputan6.com, Jakarta Tiga setengah cangkir sayuran berserat kaya nutrisi seperti brokoli yang dikonsumsi setiap hari bisa menjaga kesehatan usus. Takaran asupan serat itu baik untuk penderita masalah pencernaan, demikian hasil studi yang dimuat dalam jurnal Functional Foods. 

Ya, Makanan yang Anda makan memainkan peran sangat penting bukan hanya untuk sistem pencernaan tetapi juga untuk kesehatan secara keseluruhan.

Berikut ini adalah beberapa manfaat lain brokoli seperti yang dilansir oleh Boldsky, Kamis (28/12/2017).

1. Mencegah Kanker

Brokoli adalah salah satu sayuran cruciferous yang dikenal mengandung sifat melawan kanker dan juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Brokoli mampu mengurangi kadar estrogen yang bisa memicu timbulnya kanker, terutama kanker payudara dan rahim. 

 

Saksikan juga video berikut ini: 

 

 

2. Kurangi Kadar Kolesterol Buruk

serangan jantung
Berbeda dengan mereka yang lanjut usia, serangan jantung pada orang muda bukan disebabkan kadar kolesterol buruk yang tinggi.

Brokoli kaya akan serat sehingga mampu mengeluarkan kolesterol dalam saluran pencernaan.

Kandungan serat dalam Brokoli akan mengikat asam empedu di saluran pencernaan dan membantu pengeluaran kolesterol dari tubuh kita.

3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

[Bintang] Puasa Muharram: Ini 5 Manfaatnya, Bikin Langsing Juga Lho
Meningkatkan kekebalan tubuh. (Ilustrasi: YouTube)

Brokoli kaya akan vitamin C. Selain itu, Brokoli juga kaya karotenoid, zeaxanthin, beta-karoten dan antioksidan serta dianggap sebagai salah satu sumber alami terbaik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda.

4. Bagus untuk Tulang

Kesehatan Tulang
Ilustrasi Kuku

Kandungan kalsium, vitamin K dan nutrisi penting lainnya seperti magnesium, seng dan fosfor, brokoli sangat bagus untuk tulang dan membantu mencegah osteoporosis.

Selain itu, Brokoli dapat dikonsumsi untuk semua kelompok umur.

5. Baik untuk Jantung

[Bintang] Ilustrasi Jantung
Ini alasan kamu harus memaafkan dan merelakan masa lalu dari segi kesehatan. (Sumber Foto: Shutterstock/The List)

Khasiat anti radang dalam Brokoli akan membantu mencegah terjadinya kerusakan lapisan pembuluh darah.

Kandungan seratnya yang tinggi dan nutrisi penting lainnya seperti vitamin juga dianggap baik untuk jantung dan membantu pengaturan tekanan darah dalam tubuh Anda.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya