Liputan6.com, Jakarta Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) turut menyampaikan dukacita yang mendalam atas wafatnya Ustaz Arifin Ilham. Ucapan dukacita disampaikan Jokowi di akun Instagram pribadinya pagi tadi.
Baca Juga
Advertisement
"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Turut berduka cita atas berpulang ke Rahmatullah, Ustaz Muhammad Arifin Ilham di Malaysia, kemarin.
Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi Allah SWT dan seluruh keluarga yang ditinggalkan diberiNya ketabahan dan kesabaran," tulis Jokowi dalam keterangan fotonya.
Dalam foto yang diunggah, Jokowi membagikan kenangan saat menjenguk Ustaz Arifin Ilham di RS Cipto Mangunkusumo Jakarta pada 9 Januari 2019. Sambil mengenakan kemeja putih, Jokowi bersalaman dengan Ustaz Arifin yang sedang duduk di ranjang rumah sakit.
Pose badan Jokowi pun setengah membungkuk sembari menatap Ustaz Arifin. Saat menjenguk Arifin, Jokowi mendoakan kesembuhan sang dai kondang tersebut.
Namun, setelah perjuangan perawatan kanker kelenjar getah bening, Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia. Ia meninggal dunia di Penang, Malaysia pada Rabu, 22 Mei 2019 malam.
Simak video menarik berikut ini:
Kondisi stabil sebelum meninggal
Jenazah Ustaz Arifin akan disalatkan di dua masjid berbeda. Kemudian jenazah akan dimakamkan di kawasan Masjid Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat hari ini, Jumat (23/5/2019).
Sebelum mengembuskan napas terakhirnya, kondisi Ustaz Arifin dikabarkan stabil. Menurut adik keempat Ustaz Arifin Ilham, Kokom, beberapa fungsi organ tubuh Ustaz Arifin telah membaik.
"Saat ini Ustaz stabil, tensi sudah membaik, fungsi ginjal, dan jantung tetap dalam batas normal (harus tunggu 2 - 3 hari lagi) Insya Allah," kata Kokom kepada Liputan6.com melalui pesan WhatsApp pada Rabu (22/5/2019) pagi.
Advertisement