Update COVID-19 Hari Ini 17 Agustus 2022: Belum Merdeka dari Corona, Kasus Positif Tambah 5.253

Di Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-77 kasus COVID-19 masih mengalami penambahan. Menurut data per Rabu 17 Agustus 2022 pukul 12.00 WIB penambahan kasus baru tercatat sebanyak 5.253.

oleh Ade Nasihudin Al Ansori diperbarui 17 Agu 2022, 17:58 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2022, 17:58 WIB
Warga DKI yang Tolak Tes Covid-19 Didenda Rp5 Juta
Warga mengikuti tes usap (swab test) COVID-19 di GSI Lab (Genomik Solidaritas Indonesia Laboratorium), Cilandak, Senin (19/10/2020). Pemprov DKI dan DPRD DKI Jakarta berencana mengatur sanksi denda Rp 5juta bagi warga yang menolak rapid test maupun swab test atau tes PCR (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Di Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-77 kasus COVID-19 masih mengalami penambahan. Menurut data per Rabu 17 Agustus 2022 pukul 12.00 WIB penambahan kasus positif baru tercatat sebanyak 5.253.

Angka ini turut menambah akumulasi kasus COVID-19 di Indonesia menjadi 6.297.484 terhitung sejak Maret 2020.

Penambahan juga terjadi pada kasus sembuh sebanyak 4.324 sehingga akumulasinya menjadi 6.087.056.

Sedangkan, kasus meninggal bertambah 19 sehingga akumulasinya menjadi 157.296. Pasien wafat terbanyak dilaporkan di Provinsi Bali dengan penambahan 7 kasus. Disusul oleh DKI Jakarta dengan penambahan 4 kasus.

Kasus aktif juga kembali bertambah sebanyak 910 sehingga totalnya menjadi 53.132.

Data juga menunjukkan kasus spesimen sebanyak 85.180 dan suspek sebanyak 5.163.

Laporan dalam bentuk tabel turut merinci penambahan kasus positif terbanyak di 5 provinsi. Kelima provinsi itu adalah DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Timur, dan Bali.

- DKI Jakarta hari ini melaporkan 2.404 kasus positif baru dan 2.141 pasien sembuh. Artinya, provinsi ini menjadi yang terbanyak menyumbangkan kasus baru di Indonesia.

- Jawa Barat menyusul dengan penambahan kasus baru sebanyak 1.071 dan kasus sembuh sebanyak 930.

- Banten di peringkat ketiga dengan 654 kasus konfirmasi baru dan 394 orang sembuh dari COVID-19.

- Jawa Timur 388 kasus positif baru dan 408 orang sembuh.

-Bali 134 kasus baru dan 127 sembuh.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Capaian Vaksinasi Hari Ini

FOTO: Anies Tinjau Hari Pertama Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun
Seorang murid histeris saat menjalani vaksinasi COVID-19 di SDN Cempaka Putih Timur 03 Pagi, Jakarta, Selasa (14/12/2021). Pemerintah mulai melakukan vaksinasi COVID-19 kepada anak usia 6-11 tahun. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)... Selengkapnya

Provinsi lain menunjukkan penambahan kasus di angka satuan dan puluhan. Namun, masih ada tiga provinsi tanpa penambahan kasus sama sekali. Provinsi-provinsi itu adalah Bengkulu, Gorontalo, dan Maluku.

Data harian dari Satuan Tugas Penanganan COVID-19 juga melaporkan capaian vaksinasi per 17 Agustus 2022.

Dalam data tersebut, terlihat ada penambahan capaian vaksinasi di semua dosis vaksin. Yakni dosis pertama, kedua, ketiga alias booster, dan keempat alias booster kedua.

Rincian penambahan vaksinasi hari ini adalah:

-Vaksinasi dosis pertama mengalami penambahan sebanyak 9.852 sehingga akumulasinya menjadi 203.027.594.

-Vaksinasi primer dosis kedua bertambah 5.459 sehingga akumulasinya menjadi 170.549.667.

-Vaksinasi dosis ketiga atau penguat menunjukkan penambahan tertinggi dengan 21.001 suntikan sehingga akumulasinya menjadi 58.903.293.

-Vaksinasi keempat atau booster kedua hari ini bertambah 358 sehingga akumulasinya menjadi 271.246. Vaksinasi keempat masih dikhususkan untuk tenaga kesehatan dan dilakukan terus secara bertahap.

Total capaian vaksinasi hari ini adalah 36.670 sehingga akumulasinya menjadi 432.751.746. Sedangkan, target sasaran vaksin adalah 234.666.020.

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Laporan Sebelumnya

Petugas Lakukan Swab menekan penyebaran Covid-19
Dinkes DIY menganjurkan kapasitas ditambah 30 dari setiap fasilitas kesehatan yang ada di daerah. Untuk itu pihaknya dalam waktu dekat ini akan mengadakan rapat koordinasi berkaitan dengan panambahan kapasitas.... Selengkapnya

Di hari sebelumnya yakni pada Selasa 16 Agustus 2022 penambahan kasus positif bertambah 5.869.

Angka tersebut turut menambah akumulasi kasus COVID-19 di Indonesia menjadi 6.292.231 terhitung sejak Maret 2022.

Penambahan juga terjadi pada kasus sembuh sebanyak 5.803 sehingga akumulasinya menjadi 6.082.732.

Sedangkan, kasus meninggal bertambah 25 sehingga akumulasinya menjadi 157.277.

Kasus kematian terbanyak dilaporkan dari Jawa Tengah dengan 5 kasus kematian baru. Provinsi lain dengan penambahan jumlah pasien wafat cukup banyak adalah Sumatera Utara 3 kasus dan Bali 3 kasus.

Kasus aktif kembali mengalami peningkatan sebanyak 41 sehingga akumulasinya menjadi 52.222.

Data juga menunjukkan jumlah spesimen sebanyak 112.409 dan suspek sebanyak 7.015.

Laporan dalam bentuk tabel turut merinci penambahan kasus terbanyak di 5 provinsi. Kelima provinsi tersebut yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Timur, dan Jawa Tengah. Berikut rinciannya:

- DKI Jakarta melaporkan 2.462 kasus positif baru dan 1.802 pasien sembuh.

- Jawa Barat menyusul dengan penambahan 1.158 kasus konfirmasi baru dan 2.122 orang telah sembuh.

- Banten di peringkat ketiga dengan 701 kasus baru dan 332 orang sembuh dari COVID-19.

- Jawa Timur 580 kasus baru dan 468 orang dinyatakan sembuh.

- Jawa Tengah 173 kasus positif baru dan 300 pasien telah sembuh.

Capaian Vaksinasi 16 Agustus

Kejar Capaian Target Vaksinasi
Petugas kesehatan menyiapkan vaksin COVID-19 untuk warga Pancoran Buntu II di Pancoran, Jakarta, Jumat (10/12/2021). Hingga 9 Desember 2021 sudah 100,46 juta warga Indonesia telah mendapatkan dosis lengkap atau 2 dosis vaksinasi COVID-19. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

Provinsi lain menunjukkan penambahan kasus di angka puluhan dan satuan. Namun masih ada beberapa provinsi tanpa penambahan kasus sama sekali. Provinsi-provinsi tersebut yakni Bengkulu, Gorontalo dan  Sulawesi Barat.

Data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 per 16 Agustus juga menunjukkan capaian vaksinasi yang terus meningkat. Kenaikan capaian vaksinasi terlihat di semua dosis yakni dosis pertama, kedua, dan ketiga alias booster.

Ada pula tambahan capaian vaksinasi dosis keempat atau booster kedua.

Rincian capaian vaksinasi hari kemarin sebagai berikut:

-Vaksinasi dosis pertama mengalami penambahan sebanyak 51.172 sehingga akumulasinya menjadi 203.017.742.

-Vaksinasi primer dosis kedua bertambah 42.667 sehingga akumulasinya menjadi 170.544.208.

-Vaksinasi ketiga mengalami penambahan yang signifikan dan terbanyak di antara dosis-dosis lainnya. Peningkatannya yakni sebanyak 239.819. Angka ini turut menambah akumulasi capaian vaksinasi booster pertama di Indonesia menjadi 170.544.208.

-Sedangkan, vaksinasi keempat atau dosis kedua bertambah 1.714 sehingga total capaiannya menjadi 270.888. Vaksinasi keempat atau booster kedua masih dikhususkan untuk tenaga kesehatan dan dilakukan terus secara bertahap.

Target sasaran vaksinasi Indonesia adalah 234.666.020 sedangkan kini capaian vaksinasi sudah melebihi target dengan angka 432.715.076.

Infografis Melihat Cakupan Vaksin Covid-19 Dosis 3 di Indonesia. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Melihat Cakupan Vaksin Covid-19 Dosis 3 di Indonesia. (Liputan6.com/Trieyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya