7 Makanan India yang Mendunia, Cocok di Lidah Orang Indonesia

Makanan India banyak digemari warga Indonesia

oleh Nisa Mutia Sari diperbarui 16 Mei 2023, 16:10 WIB
Diterbitkan 16 Mei 2023, 16:10 WIB
Makanan India
Makanan India / Sumber: iStockphoto... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta India merupakan salah satu negara yang sangat terkenal karena memiliki keanekaragaman kuliner. Ya, tak hanya kental dengan nilai budayanya, India juga memiliki sajian kuliner dengan cita rasa enak dan unik. 

Maka tak heran kalau makanan India juga terkenal di seluruh penjuru dunia. Hal ini dibuktikan dengan adanya restoran-restoran India yang hadir di luar negaranya dan kerap menyediakan sajian favorit.

Salah satu negara yang telah merasakan kehadiran sajian makanan India ini adalah Indonesia. Ya, di Indonesia juga sudah banyak ditemui beberapa restoran yang menyediakan makanan India ini.

Hal ini dikarenakan adanya komposisi bahan seperti rempah-rempah yang juga banyak ditemui di Indonesia, sehingga bagi lidah orang Indonesia, makanan India juga sangat cocok untuk disantap.

Buat kamu yang belum pernah mencoba makanan India, mulai saat ini kamu harus mencobanya. Berikut ini liputan6.com, Kamis (27/6/2019) telah merangkum dari berbagai sumber makanan India yang bisa kamu santap.

Nasi Biryani dan Ayam Tandoori

Makanan India
Biryani / Sumber: iStockphoto... Selengkapnya

Nasi Biryani

Biryani merupakan salah satu makanan khas India yang menghidangkan sajian utama berupa nasi. Makanan India berupa nasi ini dimasak dengan menggunakan rempah-rempah India dan dikombinasikan dengan tambahan sayuran atau daging.

Proses pembuatan dari makanan ini sangatlah unik. Beras yang dipilih dicuci dan direbus dalam panci tanpa bumbu. Setelah berasnya sudah setengah masak, berulah beras dicampur dengan kaldu berbumbu yang kemudian dibiarkan dalam keadaan panci tertutup hingga matang dan kaldunya menyerap ke dalam nasi. Bila sudah matang, kemudian ditambahkan dengan lauk pelengkap seperti aneka daging dan sayuran.

Biryani tak hanya ditemukan di India saja. Kawasan Asia Setalan seperti Pakistan, Nepal, Bangladesh, dan Sri Lanka juga ada hidangan ini. Di Indonesia dan Malaysia sendiri nasi Biryani juga cukup terkenal. Biasanya bisa ditemui di restoran-restoran khas Timur Tengah.

Ayam Tandoori

Ayam Tandoori juga merupakan salah satu makanan India yang sudah cukup mendunia. Diberi nama ayam Tandoori karena dalam proses pembuatannya bernama tandoori.

Tandoori sendiri adalah cara memasak bahan makanan dengan menggunakan bumbu yang dibuat meresap ke dalam bahan untuk kemudian dipanggang dalam oven tandoori bertemperatur sangat tinggi atau bisa mencapai 300 derajat celcius.

Tingginya suhu yang digunakan untuk memanggang, maka biasanya ayam ditusuk dengan menggunakan besi panjang. Menjadi sangat lezat karena menggunakan bumbu yang dilumuri pada ayamnya seperti minyak mustar, garam musala, garam bubuk, yogurt, bubuk cabai, bubuk ketumbar, bumbu jinten, dan bumbu khas India yang bernama kasoori methi.

Samosa dan Naan

Makanan India
Samosa / Sumber: iStockphoto... Selengkapnya

Samosa

Makanan India yang biasa dijadikan camilan yang tak kalah enak adalah samosa. Bila dilihat, tampilan dari samosa ini mirip dengan pastelnya orang Indonesia. Bedanya, kalau pastel mempunyai bentuk setengah lingkaran sedangkan samosa berbentuk segitiga.

Samosa merupakan makanan India yang menawarkan cita rasa gurih dengan tekstur yang renyah. Selain bercita rasa original alias gurih, kini samosa sudah dimodifikasi sehingga memiliki varian rasa yang beragam seperti cokelat dan susu.

Makanan India yang satu ini juga sangat mudah ditemui di Indonesia. Beberapa restoran khas Timur Tengah kerap menyediakan samosa ini. Di restoran yang ada di Indoneisa, biasanya samosa menyajikannya dengan rasa gurih dan manis. Tetapi ada juga yang dicampurkan dengan keju dan bawang bombay.

Naan

Makanan India yang sangat cocok di lidah orang Indonesia berikutnya adalah naan atau biasa dikenal dengan roti India. Naan merupakan roti tradisional dari India yang menggunakan tepung ragi sebagai bahan utama yang diolah dalam oven modern ataupun tradisional yang terbuat dari tanah liat atau orang India biasa menyebutnya dengan tandoor.

Di India, naan ini disajikan dengan ayam tandoori dan palak paneer untuk menambah kekayaan cita rasanya.

Dosa dan Kheer

Makanan India
Dosa / Sumber: iStockphoto... Selengkapnya

Dosa

Makanan India berikutnya adalah dosa. Di India, dosa adalah makanan yang mirip dengan lekker crepes. Memiliki cita rasa yang enak, bentuknya yang kering, dan teksturnya yang renyah, cocok banget dimakan sama orang Indonesia.

Dosa dibuat dari bahan dasar kacang dan beras yang sudah difermentasi. Makanan India ini bisa dimasak dengan sedikit percikan minyak ataupun tidak. Orang India biasanya menyantap sajian ini sebagai menu sarapan atau makan malam.

Kheer

Di Indonesia, beras kerap dijadikan makanan pokok yang dikonsumsi sehari-hari. Lain dengan India. Di tanah Hindustan (sebutan lain untuk negara India), juga ada hidangan yang menggunakan beras sebagai bahan utamanya.

Salah satu makanan India yang menggunakan bahan dasar beras adalah kheer atau biasa desebut dengan puding beras. Kheer sudah sangat terkenal dan disukai hampir seluruh penduduk India.

Biasanya puding beras ini dijadikan sebagai hidangan pencuci mulut setalah melakukan santap besar. Makanan India yang merupakan campuran dari beras, tepung gandum, tepung tapioka, susu, dan gula ini dipadukan dengan rempah-rempah pilihan juga seperti kapulaga dan kunyit. Maka tak heran kalau rasa dan aromanya sangat nikmat.

Pulao

Makanan India
Pulao / Sumber: iStockphoto... Selengkapnya

Pulao atau pilaf merupakan makanan khas India yang sangat mirip dengan nasi biryani. Ada tiga perbedaan yang mencolok antara nasi biryani dan pulao ini.

Pertama, kalau nasi biryani merupakanan makanan utama yang disajikan bersama beragam sajian yang ditambahkan. Sedangkan pulao justru yang menjadi sajian tambahan untuk menemani hidangan utamanya.

Perbedaan kedua, pada biryani nasi dan dagingnya dimasak secara terpisah sebelum disatukan. Sedangkan pulao menjadi sajian tunggal dalam satu wadah dimana terdapat beras dan daging yang bercampur dalam satu cairan berbumbu hingga meresap.

Perbedaan ketiga, biryani mempunyai cita rasa bumbu yang sangat kuat dengan komposisi yang lebih rumiit dibanding dengang pulao.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya