Liputan6.com, New York Meski berasal dari Jepang, tampaknya label pakaian Uniqlo kini lebih banyak menggunakan bintang iklan dan model dari Hollywood ketimbang negeri asalnya. Baru-baru ini, label high street fashion ini mengumumkan bahwa duta terbarunya kali ini adalah aktris muda Hollywood, Dakota Fanning.
Pemeran film “I am Sam” dan “The Twilight Saga” ini tampil di iklan Uniqlo edisi Musim Semi atau Spring 2014.
Pada iklan Uniqlo ini, Dakota dipotret dengan mengenakan beberapa jeans. Dirinya tampak kasual dan chic ketika mengenakan skinny jeans warna gelap yang dipadu dengan atasan yang dikancing hingga leher.
Kecantikan Dakota dengan tampilan itu tampak begitu fresh dan ringan dengan pipi yang merona.
Selain itu, Uniqlo juga mengajak penyanyi asal Inggris yang memenangkan Brits Critics Choice Award 2013, Tom Odell untuk menjadi bintang iklan Uniqlo edisi Spring 2014.
Untuk edisi ini, Uniqlo membuat pakaian dengan bahan-bahan yang lembut sehingga nyaman ketika dipakai. Fungsionalitas juga ditekankan pada koleksi ini.
Selain jeans, polo shirts dan innerwear juga dihadirkan oleh Uniqlo. Untuk jeans, Uniqlo memilih warna-warna jeans yang lebih klasik.
“Uniqlo bangga dapat bekerja sama dengan bintang muda berbakat untuk iklan koleksi ini. Kami sangat senang bahwa Dakota dan Tom akan membawa koleksi ini kepada dunia,” ucap Larry Meyer, CEO Uniqlo USA, melalui siaran persnya yang diterima Liputan6.com, Selasa (7/4/2014).
Aktris Remaja Dakota Fanning dan Tom Odell jadi Bintang Uniqlo
Baru-baru ini, label high street fashion ini mengumumkan bahwa duta terbarunya kali ini adalah aktris muda Hollywood, Dakota Fanning.
Diperbarui 08 Apr 2014, 07:50 WIBDiterbitkan 08 Apr 2014, 07:50 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menjamu Arsenal, Manchester United Ditahan Imbang 1-1
Kemenhut dan ATR/BPN Tak Mau Kalah, Incar Segel 15 Vila Liar di Puncak Bogor
5 Hari Hilang, Penjaga Bendung Koja Jatiasih yang Hanyut Terbawa Banjir Bekasi Ditemukan Tewas
Harga Emas Terus Naik, Saham Apa Bisa Cuan?
Ini Prediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 di Pelabuhan Merak
Tips Cerdas Kelola THR Anak Sekolah: Ajarkan Menabung & Investasi
Mengintip Data Historis Bitcoin dalam 4 Kali Ramadan, Beli atau Jual?
Intip, 6 Rekomendasi Wisata Religi Muslim di Indonesia yang Populer
10 Maret 1964: Lahirnya Pangeran Edward, Duke of Edinburgh Putra Bungsu Ratu Elizabeth II
Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis: Waspada Penipuan!
Cuaca Daerah Hari Ini Senin 10 Maret 2025, Cek Wilayah yang Masih Diprakirakan Hujan
Google Punya Fitur Baru di Ramadan 2025: Ada Rekomendasi Kuliner Mudik hingga Bayar Lewat QRIS