Liputan6.com, Jakarta French toast, alias roti yang digoreng dengan tepung dan susu bisa menjadi variasi roti tawar untuk sarapan.
Namun tidak dengan susu saja Anda bisa membuat french toast, kali ini, Good Housekeeping menampilkan resep french toast kelapa yang pembuatannya menggunakan santan dan parutan kelapa.
Sungguh menarik untuk mencicipi french toast dengan nuansa Asia ini, simak ulasan resepnya!
Advertisement
Bahan-bahan:
5 telur besar
415 ml santan kelapa
75 gram gula merah
Garam meja
8 potong roti tebal (lebih baik gunakan roti brioche atau challah)
Minyak sayur untuk menggoreng
2 sendok makan kelapa parut manis
Gula bubuk untuk penyajian
Cara pembuatan:
1. Dalam mangkuk pendek, kocok telur bersama santan, gula merah, dan garam.
2. Panaskan minyak di wajan anti-lengket. Sementara menunggu minyak panas, rendam roti dalam campuran telur dan santan, tiriskan dan letakkan di wajan.
3. Taburi setiap roti dengan kelapa parut, dan tekan roti untuk mencampurkan. Masak selama sekitar 4 menit sampai permukaan roti bawah berwarna cokelat keemasan.
4. Dengan hati-hati, balik potongan roti dan masak sampai parutan kelapa matang.
5. Pindahkan roti ke kertas minyak dan ulangi proses yang sama dengan sisa roti.
Sekarang, french toast kelapa siap disajikan. Selamat menikmati!