Liputan6.com, Jakarta Ternyata tidak hanya bentuk wajah yang dapat memberitahu tentang kepribadian Anda, rambut memiliki kemampuan yang sama.
Dilansir dari cosmopolitan.com, Jumat (9/9/2016), Jean Haner, ahli pembaca wajah membeberkan beberapa yang dikatakan gaya rambut tentang kepribadian seseorang, berdasarkan studi yang dilakukannya dengan membaca 3.000 ribu wajah.
Advertisement
Baca Juga
1. Rambut berwarna merah menandakan Anda adalah orang yang menyenangkan
Warna rambut lainnya memiliki hubungan dengan bentuk wajah Anda, namun warna merah adalah satu-satunya warna yang menonjol.
Jika rambut Anda berwarna merah, biasanya Anda suka bersenang-senang, benci kebosanan, memiliki humor yang baik, dan senang pada hal-hal yang ringan.
Orang ini juga sering berubah-ubah dalam hubungan, karena ia menyukai tantangan. Terkadang bisa menjadi ratu drama, sekaligus juga orang yang pemalu dan takut terhadap penolakan.
2. Rambut keriting menandakan pribadi yang hangat dan sigap
Orang dengan rambut keriting dikenal murah hati dan cenderung melakukan semua hal lebih cepat daripada orang lain. Mereka memiliki kepribadian seorang pemimpin, penuh cinta, gairah, wawasan, dinamis, agresif, berintuisi, beralasan, dan ekspresif.
Orang-orang ini juga sulit fokus kepada satu hal untuk waktu yang lama dan cenderung menjadi ratu drama.
3. Rambut bergelombang yang tebal dan berkilau menandakan pribadi yang inovatif dan kreatif
Orang ini juga memiliki energi yang banyak, kemauan kuat, sangat emosional, memerlukan koneksi intens yang dalam, dan mudah tersinggung. Terkadang, mereka juga sulit mengungkapkan apa yang mereka rasakan, lebih senang menyendiri.
Kebebasan adalah satu hal penting bagi mereka.
4. Rambut tebal menandakan kemauan yang kuat
Anda cenderung memiliki banyak energi dan kemauan yang sangat kuat, namun juga keras kepala. Tidak hanya itu, dorongan Anda terhadap hal-hal yang berbau seksual juga lebih rendah dari orang lainnya.
5. Jika Anda memiliki rambut lurus yang selalu berusaha dikeriting, Anda butuh hal-hal menyenangkan dalam hidup
Seperti tubuh yang memerlukan makanan tertentu, mengeriting rambut juga berarti memuaskan keinginan.
Rambut keriting
6. Jika Anda memiliki rambut keriting yang selalu berusaha diluruskan, hidup Anda cenderung telah kacau dan Anda perlu menenangkan diri
Di dalam pengobatan Cina, semua sistem kehidupan harus seimbang. Sama halnya dengan meluruskan rambut, secara langsung Anda ingin mengendalikan dan memberi diri sendiri sebuah ketenangan.
7. Panjang rambut medium menandakan Anda seorang pemikir yang baik dan menghargai logika orang lain
Anda cenderung merasa tidak sabar dan mudah frustrasi. Anda berorientasi pada tujuan dan terkadang bisa menjadi sangat kompetitif untuk mendapatkan sesuatu.
8. Rambut panjang berarti perasaan Anda sangat peka
Anda orang yang lebih romantis dan kreatif. Selain itu, santai dan jelas juga menjadi karakteristik Anda.
9. Rambut super pendek menandakan Anda orang yang tidak suka repot
Ini juga berarti perasaan Anda tidak peka.
Advertisement
Rambut dengan perawatan yang sulit
10. Jika gaya rambut Anda memerlukan perawatan yang sulit, Anda mungkin sering mengkritik diri sendiri atau seorang ratu drama
Jika Anda membutuhkan waktu lama untuk bersiap-siap di pagi hari, ini berarti dua hal. Pertama, Anda mudah gelisah dan cemas terhadap hal-hal kecil yang terlalu banyak. Kedua, Anda adalah seorang ratu drama yang sangat menyenangi perhatian.
11. Rambut tidak terawat yang hanya sering dikepang menandakan orang yang suka menempatkan kepentingan mereka di akhir daftar
Mudah dipahami jika Anda banyak menempatkan hal lainnya sebagai prioritas Anda, kecuali diri sendiri.
12. Mencukur botak kepala berarti Anda adalah orang yang sangat romantis
Botak menandakan hal yang sangat positif dalam kebudayaan Cina. Memilih gaya rambut ini dengan wig atau benar-benar memangkas habis rambut berarti Anda memiliki hati yang besar, kesediaan untuk mencintai, dan kepribadian yang mengagumkan.
13. Potongan rambut tidak biasa berarti Anda mengharapkan seseorang yang menyenangkan
Seseorang dengan potongan rambut tidak biasa cenderung adalah orang yang menyenangkan.
14. Jika rambut Anda berpotongan tumpul, kemungkinan Anda adalah orang yang tidak bertele-tele
Anda menghargai logika orang lain dan seorang pengatur.
15. Gaya rambut berlapis menandakan Anda seorang yang perfeksionis
Gaya rambut berlapis biasanya dimiliki oleh orang-orang yang ingin menjadi terbaik dan perfeksionis di dalam segala hal.
Garis rambut lurus
16. Garis rambut yang lurus berarti Anda seorang pemberontak yang akan melanggar peraturan
Dalam kebudayaan Cina, garis rambut yang lurus sampai ke ujung menandakan bahwa Anda memiliki kesempatan yang besar untuk menjadi seorang pemberontak dan tertantang untuk melanggar peraturan yang ada.
17. Garis rambut tidak beraturan menandakan Anda memiliki masa remaja yang bermasalah
Ini menandakan bahwa sosok ibu tidak memiliki peran yang kuat dalam kehidupan Anda dan ini berarti Anda memiliki waktu yang sulit.
18. Rambut bulat menandakan Anda orang yang baik
Ibu memiliki peran yang sangat kuat dalam kehidupan Anda, sehingga Anda cenderung berlebihan dalam mengikuti peraturan dan sangat sopan.
19. Anda sering menguncir rambut ke atas berarti Anda memiliki daya tarik sesual dan pesona misterius
Hal ini biasanya menarik perhatian banyak orang karena karisma yang Anda miliki.
20. Anda sering menguncir rambut dengan gaya ekor kuda berarti Anda selalu berorientasi pada hasil
Anda juga orang yang atletik, logis, dan selalu menempatkan kebutuhan orang lain sebagai prioritas Anda.
Advertisement