Liputan6.com, Jakarta Belanja online kini sudah menjadi bagian dari kebiasaan masyarakat. Terlebih di bulan Ramadan, kebutuhan pun akan semakin meningkat. Untuk memenuhi kebutuhan selama bulan Ramadan, belanja online menjadi solusi tercepat. Tokopedia, sebagai salah e-commerce terbesar di Indonesia menggelar program Ramadan Ekstra selama bulan Ramadan.
Melalui program ini, pengguna akan semakin dimudahkan dalam berbelanja berkat inovasi digital yang dihadirkan. Di mana pengguna bisa berinteraksi secara langsung di layar televisi ketika berbelanja.
Advertisement
Inovasi digital dalam berbelanja
Tokopedia akan menghadirkan beragam produk, mulai dari fesyen hingga kosmetik, di layar televisi. Ketika produk yang digunakan oleh para model muncul di layar kaca, Anda bisa langsung membeli produk tersebut dengan menggoyangkan telepon genggam.
Menurut Melissa Siska Juminto selaku COO Tokopedia, inovasi digital yang dihadirkan ini menjadi yang pertama dilakukan karena menggabungkan offline dan online dalam waktu yang bersamaan.
“Jadi, apa yang saat itu ditonton, bisa langsung dibeli saat itu juga. Ini merupakan inovasi pertama di Indonesia yang menggabungkan pengalaman offline dan online dalam berbelanja,” jelas COO Tokopedia, Melissa Siska Juminto.
Advertisement
Menjual produk lokal
Produk yang akan ditampilkan oleh para model di layar televisi adalah 100 persen produk lokal. Hal inipun sejalan dengan program Tokopedia lainnya yang memberikan panggung bagi merek lokal. Tujuannya untuk memperluas jangkauan produk dari merek lokal hingga mendunia.
Program ini akan diselingi puncak Ramadan Ekstra pada 24-25 Mei 2018. Dalam program ini akan ada kejutan belanja online. Di mana Anda berkesempatan untuk mendapatkan produk yang didiskon 99-100 persen. Anda hanya perlu menggoyangkan telepon genggam saat masuk ke aplikasi Tokopedia pada waktu tertentu untuk mendapatkan harga ekstra.