Megahnya Fantasy of Bali, Konsep Foto Prewedding Jerinx SID dan Nora Alexandra

Untuk sesi foto prewedding bergaya Bali itu, Jerinx SID dan Nora Alexandra menggandeng fotografer khusus yang biasa menangani pemotretan dengan budaya Bali.

oleh Henry Hens diperbarui 21 Agu 2019, 12:02 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2019, 12:02 WIB
Jerinx SID-Nora Alexandra
Foto prewedding Jerinx SID-Nora Alexandra. Fotografer: Tejapxl. (dok.Instagram @pixeliciousbali/https://www.instagram.com/p/B1SrjUen34e/Henry)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Cerita cinta Jerinx SID dan Nora Alexandra Philip sedang jadi bahan pembicaraan. Keduanya sebentar lagi akan melangsungkan pernikahan. Berbagai persiapan jelang menikah pun sudah dilakukan pasangan beda usia 18 tahun ini.

Salah satu persiapan yang sudah mereka lakoni adalah menjalani pemotretan prewedding. Selain menggunakan konsep bergaya kasual nan romantis, Jerinx dan Nora Alexandra juga membuat konsep prewedding yang antimainstream dan kental dengan budaya Tanah Air.

Dengan mengusung tema 'The Fantasy of Bali', kisah cinta keduanya dikemas bak cerita legenda tentang perjuangan dan kecintaan terhadap Ibu Pertiwi Alam Semesta (Nora Alexandra). Sedangkan Jerinx sebagai lelaki kesatria yang rela berkorban untuk menyelamatkan Ibu Pertiwi.

Mereka menggandeng Pixelicious Bali sebagai konseptor sekaligus fotografer. Konsep prewedding yang diusung Nora dan Jerinx merupakan pengembangkan dengan ciri khas konsep Bali Authentic seperti yang sudah pernah mereka buat sebelumnya.

Hal tersebut disampaikan oleh Pixelicious Bali di akun Instagram resminya pada 17 Agustus 2019. Mereka menjelaskan sengaja memberi kata Fantasi dalam proyek ini karena foto-foto mereka banyak berhubungan dengan khayalan atau dengan sesuatu yang tidak benar-benar ada dan hanya ada dalam benak atau pikiran saja.

Dalam foto-foto yang diunggah di Instagram, Nora terlihat anggun dan memesona dalam balutan kain khas Bali dan aksesori tradisional.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Dewi Pertiwi dan Ksatria

Jerinx SID-Nora Alexandra
Foto prewedding Jerinx SID-Nora Alexandra. Fotografer: Tejapxl. (dok.Instagram @pixeliciousbali/https://www.instagram.com/p/B1QpA-PnhFD/Henry... Selengkapnya

Dalam salah satu foto, memperlihatkan Nora sebagai Dewi Pertiwi sedang berdoa untuk keselamatan semesta.

Sementara Jerinx digambarkan sebagai seorang kesatria agung, karakter yang selalu bersiap untuk melawan dan berperang. Ia mengenakan pakaian khas ksatria lengkap dengan penutup kepala dan kerisnya.

"Dewi Pertiwi yang sedang diberi pawisik oleh 5 orang wanita yg di visualkan sebagai peringatan bahwa akan ada musibah yang besar melanda Dirinya ( Pertiwi Alam semesta)," tulis Pixelicious Bali sebagai narasi dalam foto yang diunggah pada 18 Agustus 2019 itu.

Foto-foto prewedding Jerinx SID dan Nora Alexandra dengan konsep yang sangat artistik itu mengundang banyak pujian. Banyak juga yang penasaran bakal seperti apa konsep pernikahan mereka yang tanggalnya masih dirahasiakan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya