Tampil Beda, G-Dragon Pakai Baju Wanita di Paris Fashion Week

Walaupun memakai koleksi baju wanita, G-Dragon dinilai tetap terlihat keren dan stylish.

oleh Henry diperbarui 24 Jan 2020, 13:03 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2020, 13:03 WIB
Potret Terbaru G-Dragon Usai Wajib Militer (sumber: osen)
Potret Terbaru G-Dragon Usai Wajib Militer (sumber: osen)

Liputan6.com, Jakarta - Selain dikenal sebagai leader grup Big Bang dan pintar menciptakan lagu, G-Dragon juga punya ketertarikan di bidang fashion. Pada akhir tahun lalu, ia meluncurkan koleksi sepatu dan berkolaborasi dengan Nike.

Diberi nama Air Force 1, sepatu tersebut terlihat maskulin dengan warna hitam pekat dan logo Nike yang besar. Namun, ada sisi manis yang memikat dari sepatu tersebut, yakni gambar bunga daisy yang kehilangan satu kelopak.

Tak hanya sepatu, G-Dragon juga menyukai bidang fashion. Ia baru saja menghadiri fashion show Chanel Haute Couture Spring/Summer 2020 di ajang Paris Fashion Week di Paris, Selasa, 21 Januari 2020.

Penampilan G-Dragon yang unik berhasil menarik banyak atensi. Dilansir dari laman GQ, pria 31 tahun tersebut terlihat memakai jaket wol perpaduan warna ungu dan merah muda dengan aksesori bros dan patch berlogo Chanel.

Ia melengkapi penampilannya dengan tas Chanel dan topi Breton yang berbulu, sehingga membuat tampilannya semakin lucu.

Yang menarik, jaket wol yang dikenakan G-Dragon hari itu ternyata merupakan koleksi dari baju wanita Chanel. Jaket tersebut adalah salah satu koleksi Resort 2020.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Brand Ambassador Chanel

G-Dragon
Personel Big Bang, G-Dragon mengenakan jaket wanita di Paris Fashion Week 2020. (dok.Instagram @gdragon_official/https://www.instagram.com/p/B7oBg8NHXo2/Henry)

Walaupun memakai koleksi baju wanita, pria yang sudah selesai menjalani wajib militer (wamil) di tahun lalu ini tetap bisa tampil keren dan stylish.

Pemilk nama asli Kwon Ji-yong ini emang dikenal sebagai salah satu ikon fashion selebritas pria dunia. Dia selalu mempunyai ciri khas yang eksentrik saat tampil di depan publik.

"Cara berpakaiannya pas dengan tubuhnya, sangat keren," komentar seorang warganet, dilansir dari laman Allkpop.

Penampilan khas G-Dragon membuatnya terpilih sebagai salah seorang brand ambasador Chanel. Ia bersanding dengan Pharrell William, Kanye West, Frank Ocean, hingga Sting yang juga digandeng Chanel untuk menjadi brand ambassador (duta merek) mereka.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya