Liputan6.com, Jakarta TikToker Michael Rendy Wiyono baru-baru ini menjadi korban percobaan perampokan di rumahnya, Kompleks Graha Padma, Semarang, pada Minggu, 9 Juli 2023. Setelah ditelusuri, perampokan itu didalangi oleh tetangganya sendiri yang akrab dipanggil Engkoh oleh Rendy.
Si perampok sengaja mematikan meteran listrik agar rumah Rendy gelap gulita. Saat perampok beraksi, Rendy tak tinggal diam. Ia mencoba melawan perampok yang membawa senjata tajam sehingga mengalami luka di tangan dan telinga.
Advertisement
"Tuhan proteksi kluarga kami.. suami abis duel sama rampoknya.. puji Tuhan aku bisa teriak kenceng sampe tetangga kluar dan rampok kabur, aku rekam setelah rampoknya kabur untuk jadi bukti ke polisi," tulis Lizzebeth, istri dari Rendy pada video yang dia unggah di Instagram pribadinya, kemarin.
Advertisement
Rendy mengaku kaget karena sang perampok ternyata adalah tetangganya sendiri. "Yang bikin syok karena pelaku tetangga sendiri, dari luar kota dan baru ngontrak di perumahan kami dua tahun terakhir," ujar Lizzabeth.
Ia mengaku selama ini komunikasi dan hubungan bertetangga antara pelaku dan keluarganya terjalin baik. "Kita nggak kenal dekat, cuma kalau ketemu nyapa-nyapa aja, senyum-senyum aja, jadi hubungannya bisa dibilang baik juga," lanjutnya.
Lizzabeth mengaku keluarganya saat ini dalam kondisi baik-baik saja. Rendy juga mengatakan bahwa dirinya hanya mengalami luka sabet.
"Banyak yang nanya, Puji Tuhan aku baik-baik aja, cuman luka sobek tadi karena aku nahan pisau yang ditodongin di leherku jam setengah empat pagi di depan rumahku sendiri," kata Rendy dilansir dari akun Instagram pribadinya, kemarin.
Maafkan Pelaku tapi Jalur Hukum Tetap Lanjut
Setelah pelaku ditangkap pada pukul 04.42 WIB, Rendy langsung menginterogasi perampok tersebut. Perampok itu mengaku nekat merampok atas inisiatif sendiri. Perampok itu mengaku sudah enam bulan menganggur dan terlilit utang.
"Utang saya kemana-mana, saya sudah mencari pekerjaan kemana-mana tapi belum berhasil," kata perampok itu.
Rendy sempat mengira perampok itu bekerja sama dengan istri dan anaknya. Namun, perampok menyatakan istri dan anaknya tidak terlibat dan sedang di Jakarta. "Kenapa nggak bilang baik-baik sama saya daripada dengan cara seperti ini? Kenapa sudah bawa kabel lis dan sekap saya dan minta saya masuk ke dalam rumah, maksud tujuannya apa? Mau sekap semua satu keluarga?" sembur Rendy kesal.
Perampok itu mengaku tidak ingin mencelakai keluarga Rendy. Ia hanya mengincar harta keluarga selebgram itu. "Enggak saya cuma mau merampok sebetulnya, saya nekat begitu demi keluarga," ujar si perampok.
Rendy Wiyono marah lantaran keamanan keluarganya diusik. "Kamu juga tahu kan saya punya keluarga, ada anak kecil," kata Rendy.
Perampok itu pun mengaku khilaf lantaran ia memiliki banyak utang. Akhirnya, Rendy memaafkan pelaku karena merasa posisinya sama dengan dirinya, yaitu memiliki istri dan anak. Namun, proses hukum akan tetap ditempuh.
"Jujur dengan segenap hati aku sudah maafin si Engkoh-nya itu karena dia itu punya dua anak kecil dan istri, kasihan kalau nggak dimaafin. Tapi, jalur hukum tetap kita tempuh sesuai dengan keadilan yang nanti polisi akan tetapkan," kata Rendy pada unggahan video di Instagram pribadinya.
Advertisement
Profil Rendy Wiyono
Michael Rendy Wiyono lahir dan besar di Semarang, Jawa Tengah pada 6 April 1990. Ia sudah menikah dengan Lizzebeth yang juga seorang TikToker. Dari pernikahan itu mereka berdua dikaruniai seorang putra bernama Clayton dan Lizzebeth saat ini sedang mengandung anak kedua mereka.
Rendy bukan hanya seorang kreator konten, tetapi juga seorang pengusaha di industri pakaian dalam, seorang investor saham dan real estate. Pekerjaan sebagai kreator konten dimulai saat pandemi begitu meluas di Indonesia pada 2020 yang juga berimbas pada bisnisnya. Isi kontennya didominasi keseharian keluarga, termasuk ilmu parenting yang dia terapkan pada anaknya, Clayton.
Salah satu yang diangkat adalah permintaannya pada warganet untuk tak sembarang mencubit pipi putranya. "Please kali ini tolong dengerin aku. Pipinya Clayton tuh merah lagi karena sering dipegang orang kalau ketemu. Tolong diperhatikan ya," kata Rendy pada video yang dia unggah pada 27 Juni 2023.
Clayton Wiyono alias Clay adalah balita TikTok asal Semarang, Jawa Tengah, yang lahir pada 10 September 2019. Saat ini, dia berusia 3 tahun.
Disebut Mirip D.O EXO
Sosok Clay pertama kali menarik perhatian saat masih sangat kecil karena wajahnya mirip dengan grup K-POP D.O EXO. Semakin bertambah umurnya, semakin menggemaskan pula tingkah Clay yang video tiktoknya sering FYP di Tiktok dengan jumlah tayangan menyentuh jutaan.
Clayton juga memiliki akun Instagram pribadi @claytonwiyono yang dipegang oleh kedua orangtuanya, Rendy dan Lizzebeth. Dengan jumlah pengikut sebanyak 260rb pengikut, Clay banyak mengambil hati warganet.
"Nanti diadukin dong, diadukin biar nggak basah," kata Clay ketika ingin membawa berenang boneka lumba-lumbanya pada video yang diunggah pada 18 Juni 2023. Rendy mengatakan bonekanya nanti akan kering lama, namun Clay selalu menimpali perkataan ayahnya dengan jawaban-jawaban pintar.
"Nggak papa digini-giniin kaya handuk tuh," kata Clay sambil meremas jari-jarinya menirukan orang meremas handuk. "Kan handuk yang kering itu, terus dijemur di wastafel," tambah Clay.
Advertisement