Liputan6.com, Gowa - Fadli Rahim seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan terpaksa mengikuti sidang di Pengadilan Negeri (PN) kelas 1B Sungguminasa. Fadli juga harus mendekam di sel tahanan gara-gara melontarkan kritik terhadap Bupati Gowa Ichsan Yasin Limpo.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Kamis (25/12/2014), PNS di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Gowa ini didakwa dengan tuduhan pencemaran nama baik setelah menyebut Bupati Gowa tidak inovatif dan money oriented.
Kritikan ini dinilai sebagai sebuah penghinaan oleh sang bupati yang juga merupakan adik kandung Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo.
Gara-gara kasus ini pula, Rukmini ibunda Fadli yang merupakan guru bahasa Inggris di SMAN 1 Sungguminasa kini dimutasi ke SMAN 1 Parangloe, Gowa yang jaraknya lebih jauh dari kediamannya.
Ditemui di lokasi berbeda, Bupati Gowa Ichsan Yasin Limpo menyebutkan apa yang dikatakan Fadli bukanlah sebuah kritikan. Ichsan menilai tindakan tersebut sebagai tuduhan terhadap dirinya. Dan proses hukum harus tetap dilaksanakan.
"Jangan pernah dipelintir kata 'mengkritik' dengan 'menuduh'. Kalau saya dikritik, saya tidak pernah gusar. Justru kritikan itu untuk memperbaiki. Tetapi kalau menuduh apalagi memfitnah, semua orang bisa memprotes (ke jalur) hukum," tegas Ichsan.
Oleh jaksa, Fadli didakwa melakukan pencemaran nama baik dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara. (Nfs/Ans)
Kritik Bupati, PNS di Gowa Terancam Hukuman 6 Tahun Penjara
Fadli PNS di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Gowa didakwa melakukan pencemaran nama baik dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara.
diperbarui 25 Des 2014, 07:45 WIBDiterbitkan 25 Des 2014, 07:45 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 5 November 2024
Bila Terpilih Jadi Gubernur Jakarta, Pramono Tegaskan KJP Tetap Akan Berjalan
Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Pentingnya Menjaga Keanekragaman Hayati
Pembobol Minimarket Tak Berkutik Saat Diringkus Sedang Mandi di Rumahnya
Buya Yahya Kisahkan Orang Jarang Ibadah tapi Matinya Husnul Khatimah, Ini Peringatannya
Angkringan di Solo Ini Jadi Tempat Favorit Prabowo Menjamu Jokowi hingga Gibran
NASA Pecahkan Rekor Baru Komunikasi Laser Melintasi Alam Semesta
Meraih Ridha Allah SWT Bahkan Jadi Wali Itu Gampang, Bisa dari Hal Sederhana Harian Ini Kata Gus Baha
7 Pembelian Terburuk Sepanjang Masa Manchester United, Termasuk Rekor Transfer Termahal
Ide Aktivitas Seru Saat Berkunjung ke Pantai Losari Makassar
Geger Pegawai Komdigi Jadi Beking Ribuan Situs Judi Online, Pengawasan Internal Lemah?
Tips Menjaga Kerenyahan Jamur Tiram Krispi Tanpa Lembek, Cocok untuk Jualan