Liputan6.com, Surabaya - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan klarifikasi terkait pengajuan nama Kepala Lembaga Pendidikan Polri (Lemdikpol) Komisaris Jenderal (Komjen) Pol Budi Gunawan sebagai calon Kapolri, melalui surat yang dikirimkannya kepada pimpinan DPR-RI.
Jokowi menjelaskan nama Budi Gunawan itu merupakan nama yang diusulkan oleh Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas).
"Yang jelas itu kan usulan Kompolnas sudah masuk nama-nama itu. Ya sudah," kata Jokowi kepada wartawan yang mencegatnya saat mendarat di Bandara Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (10/1/2015), seperti dikutip dari laman resmi Sekretariat Kabinet, www.setkab.go.id.
Jokowi membenarkan, jika ia telah mengirimkan surat usulan pengajuan nama Komjen Pol Budi Gunawan sebagai Kapolri sekaligus pemberhentian Jenderal Pol Sutarman dari jabatan Kapolri kepada pimpinan DPR RI.
"Suratnya sudah ada di Dewan (DPR RI)," ujar Jokowi seraya menyebutkan, anggota DPR RI tinggal menindaklanjutinya.
Presiden Jokowi pada Jumat 9 Januari 2015 telah mengirimkan surat bernomor R-01/Pres/01/2015 kepada Ketua DPR RI perihal Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri).
Dalam surat tersebut, Presiden Jokowi memandang Komjen (Pol) Budi Gunawan mampu dan cakap, serta memenuhi syarat untuk diangkat sebagai Kapolri.
Secara terpisah Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno menjelaskan, surat ke DPR itu dikirimkan Jokowi pada Jumat sore kemarin. Sebelumnya, Presiden Jokowi lebih dulu menerima surat dari Kompolnas.
"Jadi, setelah Presiden (Jokowi) menerima surat dari Kompolnas yang ditandatangani Ketua Kompolnas, yaitu Menko Polhukam, kemudian pada sorenya Presiden memerintahkan membuat surat ke DPR," jelas Pratikno kepada wartawan di sela-sela menghadiri HUT ke-42 PDIP di Kantor DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, hari ini. (Ans)
Jokowi: Calon Kapolri Komjen Budi Gunawan Usulan Kompolnas
Jokowi pun membenarkan telah mengirimkan surat usulan pengajuan nama Komjen Pol Budi Gunawan sebagai Kapolri kepada pimpinan DPR RI.
diperbarui 10 Jan 2015, 20:06 WIBDiterbitkan 10 Jan 2015, 20:06 WIB
Jokowi dan Menteri BUMN Rini Soemarno di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jatim. (www.setkab.go.id)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
40 Siswa SDN Sukoharjo Keracunan Usai Santap MBG, Istana: Evaluasi Penting untuk BGN
Memahami 5W 1H Apa Saja: Panduan Lengkap untuk Menganalisis Informasi
Top 3: Perjalanan Glodok Plaza sebagai Pusat Perbelanjaan Modern
Pertama Kalinya, Trafik ke Google Search Turun di Bawah 90 Persen
Top 3 Islami: Jemaah Gus Baha Menangis saat Dikisahkan Syafaat Rasulullah di Hari Kiamat, Bolehkah Sholat
Cara Menyimpan 6 Bahan Makanan agar Masak Bisa Sat Set
Apa itu Etnosentrisme? Pengertian, Dampak, dan Cara Mengatasinya
Cuaca Hari Ini Jumat 17 Januari 2025, BMKG Perkirakan Jakarta Hujan Seharian
Makan Apa: Panduan Lengkap Pilihan Menu untuk Berbagai Kesempatan
Harga Mobil Naik, Daihatsu Tetap Optimistis Pasar Otomotif 2025 Tumbuh
Apa itu Ekonomi: Pengertian, Jenis, dan Prinsip Dasarnya
Langit Pantai Bimorejo Meriah dengan Atraksi Udara, Tawarkan Sensasi Wisata Baru di Banyuwangi