Liputan6.com, Jakarta - Hingga saat ini Presiden Joko Widodo atau Jokowi belum melantik Komjen Pol Budi Gunawan sebagai Kapolri. Namun, Partai Hanura meminta semua pihak untuk tidak menekan presiden. Wasekjen Hanura Afifudin mengatakan, semua pihak harus legowo menerima apa pun keputusan Jokowi terkait nasib Budi Gunawan.
"Ke depan semua pihak harus legowo apa pun yang diputuskan Presiden, dan jangan lagi ada tekanan-tekanan dari pihak mana pun, sehingga situasi politik bisa berjalan stabil, para penegak hukum bisa bekerja sesuai dengan kewenangan dan proporsinya masing-masing," ujar Afifudin saat dihubungi, Jumat (6/2/2015).
Meski demikian, Afif meminta Jokowi untuk tidak terlalu lama memutuskannya. Hal ini berkaitan agar tidak menjadi bola panas yang menggelinding dan menjadi efek sosial yang lebih luas.
"Presiden harus bisa lebih cepat dalam mengambil tindakan. Jangan sampai masalah ini menjadi bola panas yang terus menggelinding dan menjadi efek sosial yang lebih luas. Juga dikhawatirkan akan muncul provokator yang akan menunggangi masalah ini dan menginginkan Indonesia mengalami distabilitas politik," jelas dia.
Dengan mengambil sikap cepat terkait masalah Budi Gunawan, menurut Afif akan membuat pemerintah bisa bekerja dan membuktikan janji-janji politiknya.
"Dengan menuntaskan Budi Gunawan, sudah saatnya pemerintah membuktikan janji-janji politiknya untuk terus bekerja, bekerja dan bekerja guna bisa memberikan harapan masyarakat sesuai dengan Nawacita pemerintahan Jokowi-JK," tandas dia.
Sebelumnya, politisi Partai Golkar Bambang Soesatyo mengkritik Jokowi yang tidak kunjung melantik Budi Gunawan. Menurutnya, jika tak melantik Budi Gunawan, maka akan membuat DPR merasa terhina. (Ado)
Hanura: Semua Harus Terima Keputusan Presiden Soal Budi Gunawan
Wasekjen Hanura Afifudin mengatakan, semua pihak harus legowo menerima apa pun keputusan Jokowi terkait nasib Budi Gunawan.
diperbarui 06 Feb 2015, 23:33 WIBDiterbitkan 06 Feb 2015, 23:33 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hidup Ruwet Banyak Masalah? Amalkan Wirid Singkat Ijazah Habib Novel Ini
Pembanguan Sekolah Terdampak Gempa Garut 5.0 Gunakan Bata Plastik Daur Ulang
Hasil Livoli Divisi Utama 2024: LavAni Juara Usai Menang Dramatis Atas Indomaret
3 Gelandang yang Bisa Direkrut Manchester United di Era Ruben Amorim: Termasuk Jebolan Akademi Klub
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kembali ke Jalur Kemenangan, Lumat Nottingham Forest
Link Live Streaming Liga Inggris Manchester City vs Tottenham, Segera Tanding di Vidio
Mengenal Keunikan Baju Bodo, Pakaian Adat Sulawesi Selatan
Dulu Dukung Anies, Relawan Hijau Hitam Kini Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta
Hasil China Masters 2024: Sabar/Reza Tembus Final
Jakarta Dental Exhibition International (JADE) Sukses Kenalkan Inovasi Teknologi Kedokteran Gigi di Indonesia
Dapatkan Link Live Streaming Liga Italia Serie A AC Milan vs Juventus, Segera Tayang di Vidio
Hasil Liga Italia: Inter Milan Gilas Hellas Verona