Liputan6.com, Pelalawan, Riau - Tim Satuan Reserse Narkoba Polres Jakarta Barat (Jakbar) mengungkap jaringan narkoba lintas provinsi di Riau. Dari pengungkapan itu, polisi menyita barang bukti berupa daun ganja kering sebanyak 2 ton.
Daun haram itu diamankan polisi di Jalan Lintas Sumatera kilometer 21, Kecamatan Pulau Sei Kijang, Kabupaten Pelalawan, Riau. Ganja disimpan di sebuah kontainer yang di dalamnya ada barang pecah belah.
Kasat Serse Narkoba Polres Jakarta Barat AKBP Gembong Yudha kepada wartawan menjelaskan, truk tersebut sudah dimodifikasi dan dibuatkan sekat. Sebagian truk diisi barang pecah belah, sementara bagian lainnya di tumpuk karung berisikan ganja.
"Dari pengungkapan ini, kami mengamankan dua orang tersangka. Inisialnya adalah KW dan satunya lagi merupakan teman wanitanya," kata Gembong, Rabu (11/2/2015).
KW, imbuh Gembong, adalah kaki tangan seorang bandar besar di Banda Aceh. KW berperan mengantar ganja tersebut dari Aceh hingga ke Jakarta Barat. Ia mendapatkan upah dari aktivitasnya tersebut.
"KW beserta teman wanitanya ini membawa truk kontainer dari Medan. Sementara barang dari Aceh ke Medan sudah ada yang mengantarkan. Setelah bergerak dari Medan terus mengarah ke Riau dengan tujuan Jakarta Barat melalui jalur darat. Kita yang sudah mendapatkan informasi itu langsung menangkapnya. Sementara pemesannya 2 ton ganja ini sedang diburu tim lain," tukas Gembong.
Terungkapnya kasus kepemilikan ribuan kilogram ganja itu berawal dari kerja polisi yang menangkap jaringan lainnya.
"Sebelumnya pada Desember 2014 kita mengamankan tiga orang tersangka dengan inisial TS, KP dan DL. Dari mereka kita mengamankan barang bukti 1,2 ton daun ganja," pungkas AKBP Gembong. (Ans)
Polres Jakbar Amankan 2 Ton Ganja di Jalan Lintas Riau
Ganja disimpan di sebuah kontainer yang di dalamnya ada barang pecah belah.
diperbarui 12 Feb 2015, 04:36 WIBDiterbitkan 12 Feb 2015, 04:36 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menentukan Skala Prioritas yang Efektif untuk Mencapai Tujuan
Cara Mengaktifkan Auto Save di Word, Berguna Menjaga Keamanan Dokumen Anda
Cara Mengaktifkan Word yang Terkunci, Bantu Mengatasi Dokumen yang Tidak Bisa Diedit
3 Poin Penting Pidato Prabowo Subianto pada Sesi Dialog APEC di Peru
Marquez Bersaudara Incar Podium di Seri Penutup MotoGP 2024
Mengintip Ratusan Mainan Artistik Unik di Hong Kong Art Toy Story 2024 Jakarta, Buka Peluang Kolaborasi dengan Seniman Lokal
Harga Pangan Hari Ini: Harga Beras Merangkak Naik
5 Restoran di Yogyakarta yang Sukses Mengadaptasi Menu Internasional untuk Lidah Lokal
7 Artis Nonton Fan Meetup Lisa di Jakarta, Bilqis Anak Ayu Ting Ting Curi Perhatian
Nikita Mirzani Bantah Sindir Fitri Salhuteru: Gue Enggak Nyindir, Tapi Ngajak Ribut!
Erick Thohir Foto Bareng Ole Romeny, Sinyal Kuat Proses Naturalisasi Dimulai
Bank Mandiri Dorong Tenun Tradisional Bali, Lombok dan Kupang Menembus Pasar Global