Liputan6.com, Depok - Tim Jaguar Polres Depok yang dibentuk untuk memberantas penjahat jalanan di Kota Depok, pada Jumat 27 Maret malam menggerebek sebuah tempat arena permainan bola biliar atau bola sodok yang disinyalir menjadi ajang judi.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Sabtu (28/3/2015), puluhan orang yang sedang bermain pun langsung berhenti dan mendadak panik ketika penggerebekan dilakukan. Hal ini karena para polisi yang bertugas membawa senjata laras panjang dan berpakaian ala Densus 88.
Tim yang juga dibentuk untuk mengatasi begal motor ini langsung memeriksa tiap meja biliar. Setiap pemain juga digeledah, mereka yang tertangkap tangan sedang bermain judi kartu pun langsung diamankan ke Polres Depok.
Polisi menyatakan penggrebekan ini berkat informasi masyarakat. "Hasil operasi malam ini yang bisa Jaguar dapatkan yaitu sesuai dengan laporan masyarakat, biliar dikamuflase dengan judi main kartu. Saya tangkap 8 orang yang betul-betul ada barang bukti uangnya," jelas Tim Jaguar Polres Depok Iptu Winam Agus.
8 tersangka pemain judi ini pun langsung diserahkan ke Unit Reserse dan Kriminal Polres Depok untuk penyelidikan lebih lanjut. (Mar/Riz)
Arena Judi Berkedok Biliar di Depok Digerebek
Tim Jaguar Polres Depok menggerebek sebuah tempat arena permainan bola biliard atau bola sodok yang disinyalir menjadi ajang judi.
Diperbarui 28 Mar 2015, 08:46 WIBDiterbitkan 28 Mar 2015, 08:46 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Pemain Manchester United yang Berpeluang Cabut di Musim Panas 2025
Timnas Bahrain Serius Latihan di Ramadan Jelang Lawatan ke Jepang dan Indonesia
Angin Segar Bonus Hari Raya Pengemudi Ojol
Botok Telur Asin, Sajian Nikmat Khas Kabupaten Demak
Terbongkarnya Kasus Dugaan Korupsi Minyakita, Siapa Tanggung Jawab?
3 Pesepak Bola Papan Atas Dunia yang Punya Tradisi Lebaran Pulang Kampung
Polisi Bongkar Produsen Minyakita Sunat Takaran di Bogor
Mitty Zasia Kolaborasi dengan Fanny Soegi, Rilis Video Lirik Untuk Perempuanku Di Cermin
Ikuti Workshop Gratis di KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025
Simak, Syarat dan Cara Pendaftaran Mudik Gratis 2025
Malas Bergaul? 7 Zodiak Ini Lebih Suka Sendiri
D'MASIV Percaya Diri Tampil di Musexpo AS, Langkah Besar Menuju Go International