Liputan6.com, Jakarta - Kepengurusan Partai Golkar kubu Agung Laksono telah disahkan Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna H Laoly. Kendati sudah diakui pemerintah, namun kepengurusan Fraksi Golkar di DPR masih diisi kubu Aburizal Bakrie atau Ical.
Pengajuan perombakan Fraski Golkar sempat diajukan kubu Agung saat paripurna pada Senin 23 Maret 2015. Tetapi pimpinan DPR belum bisa mengakomodir permintaan tersebut.
Ketua DPP Partai Golkar Munas Ancol Agun Gunanjar mengatakan, pimpinan DPR seharusnya bisa mengakomodir permintaan pihaknya, karena sudah sah di mata negara.
"Harusnya pimpinan DPR tidak usah ikut terlalu jauh dalam urusan internal Golkar, harusnya diakomodir. Kan sudah jelas diakui negara dan legal jelas," kata Agun kepada Liputan6.com di Jakarta, Rabu (1/4/2015).
Anggota Komisi I DPR itu mengatakan,‎ tidak ada alasan lain pimpinan DPR tidak mengakomodir keinginan kubu Agung merombak Fraksi Golkar di Gedung Parlemen.
"Harus diakomodir, apa alasannya tidak (diakomodir)?" tanya dia.
Kendati, Agun mengatakan, pihaknya berharap agar Golkar kembali bersatu, dan mengikuti apa yang sudah diputuskan pemerintah yang berkekuatan hukum. "‎Kami tidak ingin berkonflik terlalu lama," tandas Agun.
Dualisme kepemimpinan Partai Golkar terus berlangsung, antara kubu Agung Laksono dan Aburizal Bakrie atau Ical. Kepengurusan Agung telah mendapat pengesahan dari Kemenkumham atas dasar keputusan Mahkamah Partai.
Sedangkan kubu Ical tak terima dan menggugat ke PTUN. Mereka beralasan, keputusan Menkumham sarat politik. Kini kubu Agung pun menggungat balik atas intervensi Ical terkait keputusan Kemenkumham. Kemenkumham sendiri menyatakan, pengesahan kepengurusan kubu Agung atas dasar keputusan Mahkamah Partai Golkar. (Rmn/Mut)
Kubu Agung: Pimpinan DPR Tidak Usah Campuri Internal Golkar
Ketua DPP Partai Golkar Munas Ancol Agun Gunanjar mengatakan, pimpinan DPR seharusnya bisa mengakomodir permintaan pihaknya.
Diperbarui 01 Apr 2015, 16:22 WIBDiterbitkan 01 Apr 2015, 16:22 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Link Live Streaming LaLiga Real Betis vs Real Madrid di Vidio, Sebentar Lagi Kick-off
Pekan Pertama Ramadan 2025, Eko Roni Saputra Harus Tarung di ONE Fight Night 29
Blangikhan, Tradisi Sakral Masyarakat Lampung Sambut Ramadan
'Santri Undercover' di Inspirasi Ramadhan 2025, Kisah Nyata Kehidupan Pesantren dalam Balutan Storytelling
Link Live Streaming Liga Italia Serie A Napoli vs Inter Milan, Mau Mulai di Vidio
Prabowo Instruksikan Diskon Tiket Pesawat dan Tol Mudik Lebaran 2025
Panduan Lengkap Mandi Wajib: Niat, Tata Cara, dan Doa
Respons Kades Kohod Usai Didenda Rp48 Miliar Terkait Pagar Laut
Mimpi Melihat Kebakaran Menurut Islam: Tafsir dan Maknanya
Arus Mudik Lebaran 2025, Pelabuhan Ketapang Tutup Sementara Saat Hari Raya Nyepi
Indosat Luncurkan Paket Internet IM3 Ramadan, Kuota Besar Mulai Rp 129 Ribu
Prediksi Juara MotoGP 2025: Marc Marquez atau Pecco Bagnaia?