Liputan6.com, Jakarta - Jet tempur F-16 hibah dari Amerika Serikat (AS) meledak dan terbakar di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta. Pesawat yang diterbangkan dari Pekanbaru, Riau itu rencananya akan digunakan untuk pengamanan Konferensi Asia-Afrika (KAA).
"Untuk keamanan KAA betul sekali," kata Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Agus Supriatna di Jakarta, Kamis (16/4/2015).
Agus menyatakan akan menggelar evaluasi untuk menentukan kelanjutan pengamanan KAA. Akan mengganti F-16 dengan pesawat lain.
"Kita akan evaluasi segera, mungkin nanti dari F-16 dari Sukabumi. Di Pekanbaru (Riau) yang jenis sama akan abort (dibatalkan) untuk penyelidikan," ujar dia.
"Ada rencana ganti F-5 Tiger antara Sukhoi 35 atau F-16 Piton. Ini jelas pengalaman introspeksi dan mudah-mudahan kita bisa beli pesawat yang baru," tutur Agus.
Dia mengatakan, F-16 yang merupakan hibah dari Amerika Serikat tersebut adalah satu di antara 5 pesawat yang masuk dalam rencana penambahan 24 pesawat TNI AU. Program penambahan pesawat ini sudah diupayakan sejak beberapa tahun lalu.
"Ini tetap akan jalan. Ini sudah kita bayar. Hanya kita akan lebih evaluasi," kata dia.
Salah satu yang dievaluasi adalah soal drag chute, yakni komponen berbetuk payung dan terletak di ekor pesawat. Drag chute ini berfungsi sebagai alat bantu pengereman pada saat pendaratan pesawat tempur.
"Pesawat F-16 ada drag chute, tapi ini nggak ada. Nanti akan dipasang drag chute," pungkas Agus. (Ndy/Mut)
F-16 Terbakar, TNI AU Siapkan Jet Lain Amankan KAA
Agus menyatakan akan menggelar evaluasi untuk menentukan kelanjutan pengamanan KAA.
diperbarui 16 Apr 2015, 15:34 WIBDiterbitkan 16 Apr 2015, 15:34 WIB
Asap hitam tampak membumbung akibat terbakarnya pesawat F-16 milik TNI AU di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (16/4/2015).(twitter.com/GerryS)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Sate Ayam: Panduan Lengkap untuk Hidangan Lezat
Gunung Iya di Ende NTT Naik Status Jadi Siaga, Warga Diimbau Hindari Aktivitas di Sekitar Puncak
Cara Download Minecraft: Panduan Lengkap untuk Pemula
Apa Makna di Balik Mimpi Menikah? Ini 7 Arti yang Menarik untuk Diketahui
Hasil Liga Champions: AC Milan Permalukan Real Madrid, Manchester City Kalah Telak
Cara Membuat Semur Daging yang Lezat dan Empuk, Jadi Rebutan di Meja Makan
Prabowo Resmi Hapus Kredit Macet Petani hingga UMKM, Ini Harapannya
Mendadak Ponsel Anggota Polisi di Purbalingga Dicek Satu per Satu, Ada Apa?
Saat KH Hasyim Asy’ari Tak Sadar Gendong Nabi Khidir yang Menyamar Kakek Tua, Disaksikan Mbah Kholil Bangkalan
Cara Mengatasi Pori-pori Besar: 20 Metode Efektif untuk Kulit Mulus
Cara Membasmi Kutu Rambut: Panduan Lengkap dan Efektif
Cara Download Video YouTube: Panduan Lengkap dan Mudah