Liputan6.com, Jakarta - Hari lahir Pancasila diperingati setiap 1 Juni. Politikus PDIP Maruarar Sirait mengatakan, masyarakat perlu melihat sudah sejauh mana Pancasila diaplikasikan sebagai ideologi.
"Harus melihat siapa pancasilais sejati atau siapa yang gadungan. Supaya Pancasila bisa diterima, tentu harusnya punya contoh keteladanan," ucap pria yang akrab disapa Ara itu, di kantor pusat TMP, Jakarta, Selasa (31/5/2016).
Ketua Umum Taruna Merah Putih (TMP) itu menyebut Presiden Jokowi merupakan sosok pancasilais sejati. Sebab Jokowi terus mengaplikasikan janji-janjinya untuk memajukan bangsa Indonesia.
"Contoh Pak Jokowi, lewat Nawacitanya, kemudian memberikan anggaran besar untuk desa, dan membangun Papua, itu tanda-tanda beliau konsisten menjaga Indonesia. Kalau beliau tidak konsisten, hal itu tidak ada," tutur Ara.
Menurut dia, dengan menjaga pemerataan, keadilan sosial bisa terjadi sesuai sila kelima. Meski demikian, masih banyak tantangan-tantangan yang harus dihadapi, salah satunya mengurangi kesenjangan sosial.
"Tantangan sekarang adalah dengan mengurangi kesenjangan. Dengan hal itu, isu terorisme dan fundamentalisme, bisa diselesaikan," Maruarar menandaskan.
Maruarar Sirait Sebut Jokowi Pancasilais Sejati
Bagi Maruarar Sirait, Jokowi terus mengaplikasikan janji-janjinya untuk memajukan bangsa Indonesia.
Diperbarui 31 Mei 2016, 17:22 WIBDiterbitkan 31 Mei 2016, 17:22 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kapolri Sebut Ada Produk Minyakita Palsu, Labelnya Dipakai
Turis Perempuan Asal Israel Diperkosa di India, 2 Pelaku Ditangkap Polisi
10 Tips Atur Pola Tidur yang Cukup saat Puasa, Bantu Optimalkan Aktivitas di Bulan Ramadan
Bahlil Beri Sinyal Ada Mafia LPG 3 Kg yang Tak Ingin Harga Murah untuk Rakyat
Video Hoaks Sepekan: Kapal Pesiar Ditelan Paus hingga Penemuan Kuda Bertanduk di Hutan Kalimantan Utara
7 Transformasi Dara Sarasvati SMA hingga Kini, Pernah Jadi Cewek Emo
Tradisi Lebaran Ketupat, Begini Makna Filosofis dan Waktu Pelaksanaannya
350 Caption Tentang Liburan yang Keren dan Inspiratif
350 Ucapan Akhir Puasa yang Menyentuh Hati
Apa Kepanjangan THR: Sejarah, Aturan, dan Makna di Balik Tradisi Lebaran Ini
Nasi Ndoreng, Sajian Khas Demak yang Mirip Pecel
Temui Prabowo, Mensos Lapor 50 Sekolah Rakyat Sudah Siap Dibuka Tahun Ini