Liputan6.com, Depok - Seorang pria ditemukan tewas di dalam sumur di Rawadenok RT 06 RW 12, Kelurahan Rangkapanjaya Baru, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat, pada Rabu malam, 20 Juli 2016. Diduga, pria yang mempunyai nama lengkap Abdul rohman (43) ini tercebur saat hendak memetik buah jambu.
Kapolsek Pancoran Mas Depok Komisaris Tata Irawan mengatakan, korban keluar rumah sekitar pukul 17.30 WIB. Kala itu, dia izin kepada istrinya, Siti Rohmah, untuk memetik buah jambu di pohon milik seorang warga yang lokasinya tak jauh dari rumahnya.
Namun, sudah hampir azan Isya, suaminya tak kunjung pulang. Merasa khawatir, Siti Rohmah kemudian mengajak tetangganya Wagimin mencari sang suami.
"Sekitar pukul 19.15 WIB, istrinya bersama tetangga pergi mencari korban di sekitar pohon jambu. Tak jauh dari situ ada memang ada sumur," kata Tata.
Saat menyisir di dekat pohon jambu, Wagimin merasa aneh. Sebab, sumur tua yang biasa tertutup rapat-rapat itu tiba-tiba terbuka.
Benar saja, saat keduanya mengecek ke dalam sumur dengan menggunakan senter, Abdul Rohman berada di dalamnya.
"Korban berada di dalam sumur dengan kondisi meninggal dunia posisi menghadap ke atas," ucap Tata.
Tata menuturkan, korban kemudian dievakusi oleh tim SAR dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Depok. Jenazah selanjutnya disemayamkan di rumah duka.
"Keluarga menolak jenazah divisum karena mereka sudah menerima sebagai musibah," tutur Tata.
Warga Depok Tercebur Sumur Tua Saat Memetik Jambu
Sumur tua yang biasa tertutup rapat-rapat itu tiba-tiba terbuka.
diperbarui 21 Jul 2016, 07:54 WIBDiterbitkan 21 Jul 2016, 07:54 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sepeda Pink jadi Saksi Bisu Kematian CNA, Korban Pembunuhan-Pemerkosaan di Banyuwangi
Kisah Ajaib ketika Gus Dur Tiba-Tiba Tahu Kesusahan Ibu Tua Penjual Durian Pinggir Jalan, Karomah Wali
Tes SKB CPNS 2024, Panduan Lengkap untuk Menghadapi Seleksi Kompetensi Bidang
Manchester United Dapat Angin Segar, Striker Favorit Ruben Amorim Kirim Sinyal Tertarik ke Old Trafford
Survei Elektabilitas Pilkada Kota Bogor: Sendi dan Atang Kompetitif, Dedie Rachim Menurun
Mimpi Naik Ojek: Makna Tersembunyi dan Interpretasi Mendalam
Hadiri IICS 2024, Menkes Budi Gunadi Ingin Kompetensi Dokter Jantung Indonesia Semakin Tinggi
3 Persiapan KPU hingga Polisi Jelang Debat Terakhir Pilkada Jakarta 2024
8 Tanda Kamu Lelah Secara Mental Harus Pakai Topeng di Depan Orang-orang
Kasus Pertama Varian Mpox yang Lebih Mematikan Ditemukan di Amerika Serikat
Marion Jola Cantik Bertenun Saat Wawancarai Ariana Grande dan Cynthia Erivo, Bagi-bagi Syal Batik
Saham Pengembang Perangkat Lunak Palantir Naik 11% Usai Umumkan Mau Pindah ke Bursa Nasdaq