Top 3 News: Kalimat Menyentuh Ridwan Kamil untuk Eril yang Hilang di Sungai Aare

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan keluarga menganggap Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril meninggal dunia akibat tenggelam di Sungai Aare.

oleh Devira PrastiwiRita AyuningtyasLiputan6.com diperbarui 05 Jun 2022, 08:00 WIB
Diterbitkan 05 Jun 2022, 08:00 WIB
Foto Emmeril Kahn
Foto Emmeril Kahn bersama Ridwan Kamil (dok. Instagram @fatih_indonesia/https://www.instagram.com/p/BxU0QrfHTc5/Devita)

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 news hari ini terkait keikhlasan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan keluarga menganggap Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril meninggal dunia akibat tenggelam di Sungai Aare.

Belum berhasil menemukan Eril, Ridwan Kamil dan keluarga memutuskan untuk pulang ke Tanah Air sembari terus menunggu hasil pencarian tim SAR pemerintah Swiss.

Masih menyisakan pilu, pada Jumat malam 3 Juni 2022, Ridwan Kamil mengunggah sebuah video dan puisi untuk melepas kepergian putra sulungnya di akun Twitternya @ridwankamil.

Dalam video memperlihatkan sejumlah bunga, antara lain mawar putih, yang disematkan pada tali ungu di sebuah pohon. Tali itu juga mengikat tanda nama yang menjadi pengganti nisan Eril.

Kemudian, Ketua Panitia Organizing Committee Formula E Jakarta Ahmad Sahroni memborong tiket senilai Rp 1,2 miliar. Menurut Sahroni, tiket itu diberikan kepada tim Sahroni yang berjumlah 640 orang.

Dia mengatakan, langkahnya memborong tiket Formula E sebagai bentuk dukungan kepada Jakarta, karena telah menjadi tuan rumah untuk ajang balap internasional.

Berita terpopuler lainnya di kanal News Liputan6.com adalah soal masih berlakunya aturan ganjil genap (GaGe) di sejumlah ruas jalan Jakarta. Namun tidak pada Sabtu 4 Juni 2022.

Sesuai aturan sebelumnya, pada Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional, pembatasan pelat nomor dengan sistem ganjil genap pada kendaraan roda empat, tidak diberlakukan.

Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com sepanjang Sabtu 4 Juni 2022:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

1. Ridwan Kamil: Lindungi Dia dalam Kemegahanmu, Berjanjilah Wahai Sungai Aare

Ridwan Kamil di tepi sungai Aare.
Ridwan Kamil di tepi sungai Aare. (Foto: Dok. https://kemlu.go.id/bern/id/news/19163/siaran-pers-perkembangan-proses-pencarian-wni-hilang-atas-nama-emmeril-kahn-mumtadz-as-of-3-juni-2022-1900-cet#lg=1&slide=0)

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan keluarga menganggap Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril meninggal dunia akibat tenggelam di Sungai Aare. Keluarga pun memutuskan untuk pulang ke Tanah Air sembari terus menunggu hasil pencarian tim SAR pemerintah Swiss.

Jumat 3 Juni 2022 tengah malam, Ridwan Kamil mengunggah sebuah video dan puisi untuk melepas kepergian putra sulungnya di akun Twitternya.

Video tersebut memperlihatkan sejumlah bunga, antara lain mawar putih, yang disematkan pada tali ungu di sebuah pohon. Tali itu juga mengikat tanda nama yang menjadi pengganti nisan Eril.

"In loving memory of Emmeril Kahn Mumtadz, Born 25 June '99 NYC, Passed 26 May '22 Bern," isi tulisan di penanda tersebut.

Video itu kemudian memperlihatkan indah sekaligus kuatnya arus Sungai Aare. Juga potret Ridwan Kamil dan sejumlah orang yang tengah salat gaib di tepi sungai tersebut.

Potretnya bersama istri Atalia Praratya dan putrinya, Camillia Laetitia Azzahra berada persis di tepi Sungai Aare melepaskan setangkai bunga mawar merah muda ke aliran sungai. 

Bersama dengan video itu, Ridwan Kamil mengunggah puisi tentang keikhlasannya melepas sang buah hati di pelukan Sungai Aare. 

 

Selengkapnya...

2. Sahroni Borong Tiket Formula E Jakarta Rp 1,2 Miliar untuk 640 Orang

Begini Wujud Replika Mobil Formula E
Ketua Pelaksana Formula E Jakarta Ahmad Sahroni melakukan pengecekan replika mobil Formula E saat dibuka untuk kali pertama di Stadion Balap Sepeda Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, pada Kamis (26/5/2022). Ini merupakan replika salah satu mobil Formula E yang akan mengaspal di Sirkuit Ancol pada 4 Juni mendatang. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Ketua Panitia Organizing Committee Formula E Jakarta, Ahmad Sahroni memborong tiket senilai Rp1,2 miliar. Tiket Formula E Jakarta tersebut akan diberikan kepada tim Sahroni yang berjumlah 640 orang.

"Saya mengatakan benar, saya beli tiket around Rp1,2 miliar. Kenapa? Saya punya tim saja, tim dari zaman 2013 itu 640 orang. Bayangin 640 orang itu gue beliin semua," ucap Sahroni di Media Center Formula E Jakarta, Jumat 3 Juni 2022.

Politikus senior Partai NasDem ini menuturkan, bahwa langkahnya memborong tiket Formula E sebagai bentuk dukungan kepada Jakarta karena telah menjadi tuan rumah untuk ajang balap internasional.

Dia pun enggan mengomentari sindiran dari berbagai pihak yang menyatakan bahwa ludesnya tiket Formula E Jakarta karena pembelian dalam skala besar oleh beberapa pihak.

"Ini adalah bagian kepedulian. Toh ini bukan dibuat dianggap sponsor, ini bagian dari tanggung jawab bahwa ikut memberikan kebanggan untuk Indonesia. Jadi, nilai Rp1,2 miliar adalah bagian dari ikut serta sebagai penanggung jawab," ucap Sahroni menandaskan.

 

Selengkapnya...

3. Ingat, Ganjil Genap Tak Berlaku Akhir Pekan Ini Sabtu 4 Juni 2022

FOTO: PPKM Level 2, Sistem Ganjil Genap di Jakarta Diperluas
Polisi menghentikan mobil saat pemberlakuan ganjil genap di kawasan Fatmawati, Jakarta, Senin (25/10/2021). Pemberlakuan ganjil genap di DKI Jakarta diperluas menjadi 13 titik. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Penerapan aturan ganjil genap di beberapa ruas jalan Ibu Kota Jakarta masih tetap terus diberlakukan. Namun, bagaimana dengan hari ini, Sabtu 4 Juni 2022? Apakah berlaku? 

Sesuai aturan sebelumnya, pada Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional, pembatasan pelat nomor dengan sistem ganjil genap pada kendaraan roda empat, tidak diberlakukan.

Aturan ganjil genap kini berlaku pada 25 ruas jalan Ibu Kota DKI Jakarta. 

Seperti hari-hari sebelumnya, jadwal aturan penerapan ganjil genap di jalanan Jakarta terbagi dalam dua sesi. Pada pagi hari dimulai pada pukul 06.00 WIB-10.00 WIB. Sementara sore hari berlaku pada pukul 16.00 WIB-21.00 WIB.

Sebelumnya, ganjil genap hanya diberlakukan di 13 ruas jalan Jakarta. Namun, pemberlakuan sistem ganjil genap ini diperluas ke 25 ruas jalan.

Perluasan sistem ini berlaku mulai 6 Juni 2022 sebagaimana diatur dalam Pergub Nomor 88 tahun 2019 tentang Ganjil Genap.

Kepala Dinas Perhubungan atau Dishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo, menjelaskan kebijakan ini diambil usai pihaknya melakukan rapat evaluasi usai libur lebaran. Pihaknya menemukan peningkatan volume lalu lintas yang merata di hampir seluruh ruas jalan Jakarta.

 

Selengkapnya...

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya