Vila Nusa Indah Diterjang Banjir, Warga Butuh Bantuan

Warga yang mulai mengungsi sejak Selasa dini hari saat ini sangat membutuhkan bantuan seperti makanan, pakaian, dan air bersih.

oleh Liputan6 diperbarui 05 Feb 2013, 10:20 WIB
Diterbitkan 05 Feb 2013, 10:20 WIB
banjir-bekasi130205b.jpg

Banjir yang kembali menerjang kawasan perumahan Vila Nusa Indah, Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat, membuat sebagian warganya memutuskan untuk mengungsi.

Warga yang mulai mengungsi sejak Selasa dini hari saat ini sangat membutuhkan bantuan seperti makanan, pakaian, dan air bersih.

"Sudah ada sih sedikit bantuan, cuma kan rebutan. Kita mengharapkan dari pihak pemerintah dan swasta dapat memberikan bantuan kepada korban banjir di sini," ujar Arif di lokasi pengungsian, Selasa (5/2/2013) pagi.

Selain itu, banjir yang menggenangi kompleks perumahan sejak malam tadi mengakibatkan listrik dan PAM padam, dan sampai saat ini belum ada penanganan.

"Belum ada, listrik dan PAM masih mati dari tadi malam, makanya kita mengungsi," kata Arif.

Vila Nusa Indah sebenarnya masuk dalam wilayah Kabupaten Bogor, namun beberapa perumahan yang dilanda banjir masuk dalam wilayah Kota Bekasi.

Pantauan Liputan6.com, ketinggian air saat ini di Vila Nusa Indah mencapai 2,5 meter. Kawasan ini kembali diterpa banjir akibat jebolnya tanggul dan meluapnya Kali Cikeas. (Yus)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya